Ahad 05 Apr 2015 09:01 WIB

Louis Tomlinson Pernah Hampir Keluar dari One Direction

Rep: MG ROL 36/ Red: Hazliansyah
Louis Tomlinson
Foto: AP Photo
Louis Tomlinson

REPUBLIKA.CO.ID, -- Sejak keluarnya Zayn Malik dari One Direction, tersiar berbagai kabar tentang masing-masing personel. Mulai darikabar akan menyusulnya Harry Styles, serta yang terbaru bahwa Louis Tomlinson pernah nyaris keluar dari One Direction. 

Louis kabarnya dulu nyaris keluar setelah mendapat tawaran yang menggiurkan.

Dilaporkan oleh Daily Mail, Ahad (5/4), Louis nyaris keluar dari One Direction ketika mendapat tawaran bermain film Hollywood yang berlatar belakang tentang kehidupan pesepakbola dari klub Reading, di Inggris. Namun, karena jadwal syuting yang berbenturan dengan tur One Direction, Louis menolak tawaran tersebut.

“Waktu itu sempat beberapa kali melakukan pertemuan dengan produser film, dan itu adalah hal yang sangat ingin Louis lakukan. Dia sangat menyukai sepakbola, dan dia bisa saja mendapatkan peran sebagai seorang pesepakbola, Louis juga sangat menyukai naskahnya,” kata seorang sumber kepada Daily Mirror.

Louis, disebut sumber tadi, hampir menyetujui tawaran tersebut karena filmnya sendiri diproduksi oleh studio besar dan ia akan mendapatkan peran yang cukup menarik. Yakni seorang pesepakbola eksentrik di era 60-an, suka berjudi dan sering menggoda wanita.

“Sayang, waktunya tidak cocok. Di saat yang bersamaan Louis juga harus tampil bersama One Direction untuk ‘On The Road Again Tour’di sejumlah negara di dunia. Karena lebih memilih One Direction, Louis akhirnya menolak tawaran tersebut,” lanjut seorang sumber.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement