Sabtu 28 Mar 2015 06:05 WIB

Beberapa Fakta Tersembunyi dari Zayn Malik

Rep: C09/ Red: Winda Destiana Putri
Zayn Malik
Foto: CNN
Zayn Malik

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagai salah satu anggota One Direction, Zayn Malik memiliki pesona dan bakat yang sangat memikat. Namun, ada beberapa hal mengenai Zayn yang belum banyak diketahui fans.

Berikut fakta-fakta tersembunyi dari Zayn Malik yang perlu diketahui Directioners, seperti dilansir Metro, Sabtu (28/3).

Pertama-tama, nama ‘Zayn’ sebenarnya dieja ‘Zain’. Hanya saja, ia mengubah huruf ‘i’ menjadi ‘y’ agar lebih cocok digunakan sebagai nama panggung. Meski demikian, perubahan itu tidak membuat Zayn kehilangan karisma kan?

Sebelum melakukan naik ke atas panggung konser bersama One Direction, Zayn memiliki kebiasaan aneh, yaitu menyikat giginya. Hal itu menunjukkan bahwa anggota One Direction memang banyak yang memiliki kebiasaan-kebiasaan unik sebelum konser, seperti Niall yang suka menggeliat dan Harry yang suka menyanyi-nyanyi kecil.

Pada April 2014, Zayn memiliki jumlah pengikut Twitter paling sedikit dibandingkan dengan anggota One Direction lainnya, hal tersebut wajar karena Zayn lebih jarang membuat kicauan di Twitter. Ketika jumlah pengikutnya sudah mencapai 12 juta, Zayn masih berselisih delapan juta pengikut dengan Harry Styles.

Zayn pernah mengaku bahwa ia senang berpose telanjang dada, tapi ia selalu merasa agak malu untuk menanggalkan bajunya. Ia juga pernah dinobatkan sebagai Pria Berpenampilan Terbaik 2014 oleh majalah GQ, Amerika Serikat.

Zayn merupakan anggota kedua yang memiliki tato paling banyak di One Direction. Ia memiliki total 34 tato di tubuhnya dan yang paling ia sukai adalah tato kekasihnya, Perrie Edwards, di lengannya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement