REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Disney telah mengeluarkan kebijakan tegas soal konten dalam film untuk 13 tahun ke atas yang diproduksinya. Disney mengeluarkan kebijakan untuk tidak memasukkan adegan merokok dalam seluruh film tersebut.
Dikutop dari Digital Spy, larangan itu juga berlaku untuk film-film produksi dari Marvel, LucasFilm dan Pixar.
"Kami memperluas kebijakan larangan merokok dalam film," ujar CEO Disney, Bob Iger.
Meskipun demikian, larangan itu tidak berlalu untuk film yang menampilkan tokoh bersejarah yang merupakan perokok di dunia nyata, seperti Abraham Lincoln.
"Misalnya, kami sedang membuat film Abraham Lincoln, dia adalah perokok dan kami menganggap hal itu bisa dimaklumi. Tapi untuk karakter baru yang dibuat untuk film tersebut, di bawah semua label itu, kami pasti akan melarang adegan merokok di semua film," kata dia.
Sebelumnya, dalam film untuk 13 tahun ke atas produksi Disney memang terdapat beberapa adegan merokok. Di antaranya di film 101 Dalmatian, Alice in Wonderland dan Pinokio.