REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pernah mencoba telur rasa buah? Jika penasaran dengan rasanya, pergilah ke Jepang dan cobalah telur yuzutama.
Seperti yang dilaporkan oleh RocketNews24, telur yuzutama tampak seperti telur biasa. Namun, telur ini berbau dan berasa buah yuzu. Buah yuzu yang merupakan persilangan dari lemon dan jeruk mandarin adalah buah yang populer digunakan pada masakan Jepang. Buah ini terkadang menggantikan lemon di makanan penutup.
Telur yuzutama diproduksi di Peternakan Yamasaki yang terletak di ujung barat daya Shikoku. Ayam-ayam di peternakan tersebut diberi makan cangkang yuzu, daun kale, biji wijen dan jagung. Cangkang yuzu yang mereka makan itulah yang membuat telur tersebut memiliki aroma dan rasa buah yuzu.
"Ketika kita mengunyah telur ini, rasa yuzu dan sitrus langsung menyebar di mulut. Saya belum pernah merasakan telur seperti ini sebelumnya," ujar penulis dari RocketNews24 seperti yang dikutip dari The Telegraph.
Telur tersebut dapat disajikan dengan berbagai macam cara. Namun, Peternakan Yamasaki merekomendasikan untuk membuat tamago kake gohan dari telur tersebut. Tamago kake gohan adalah nasi yang dimakan dengan telur mentah. Tertarik mencoba?