Jumat 20 Feb 2015 13:44 WIB
Tahun Baru Imlek

Barongsai, Atraksi Khas Imlek yang Paling Ditunggu

Rep: MGROL36/ Red: Winda Destiana Putri
Perayaan Imlek di Summarecon Mal Bekasi.
Foto: MGROL36
Perayaan Imlek di Summarecon Mal Bekasi.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Pada libur Imlek yang jatuh pada Kamis kemarin, berbagai tempat hiburan seperti mal tak luput dari euforia perayaan yang lebih dikenal Tahun Baru Cina itu.

Salah satunya Summarecon Mal Bekasi. Mengusung tema From Sanghai With Love ini mendapat antusias sangat baik dari pengunjung demi melihat pertunjukan Barongsai Lion Dance.

"Pertunjukannya sangat bagus dan seru banget ya, apalagi pertunjukan ini diselenggarakan bertepatan dengan hari Imlek jadi menambah antusias dan mengisi liburan," ujar Ari salah satu pengunjung Summarecon Mal Bekasi kepada Republika Online, Kamis (19/2) malam kemarin.

Even yang dibuat oleh Summarecon Mal Bekasi ini akan berakhir pada 8 maret 2015, pertunjukan Barongsai besi juga akan hadir kembali pada Ahad (22/2). Untuk itu, bagi Anda yang belum sempat menyaksikannya kemarin, masih ada pertunjukan seru lainnya sampai bulan Maret mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement