REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), Kementerian Pariwisata (Kemenpar) akan meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM).
Hal itu diakui Direktur Pengembangan Pasar Kemenpar Fransiska Nina, pergerakan dalam MEA nantinya lebih cenderung menyoal tenaga kerja.
"Maka seberapa siap kita bersaing dengan negara lain, jangan sampai mereka menyerbu, kita hanya jadi penonton," ujar Fransiska di Hotel Mercure Sabang Jakarta.
Dikatakan dia, karena itu Kemenpar harus cepat-cepat meningkatkan kompetensi. Kemenpar sendiri telah menerapkan strategi khusus untuk meningkatkan keterampilan tenaga kerja pariwisata.
Kemenpar memiliki badan khusus tersendiri untuk menangani peningkatan kompetensi SDM bidang pariwisata. Upaya peningkatan tersebut diakui Fransiska tengah dalam proses optimalisasi.
"Supaya kita tidak diganti dengan orang asing, banyak yang ditingkatkan mulai dari keterampilan, bahasa," katanya menambahkan.