Rabu 11 Feb 2015 17:55 WIB

Ayo, Ajak Anak Belajar Menjadi Pilot dan Kru Garuda

Rep: MG ROL 33/ Red: Indira Rezkisari
Wahana simulator pesawat Garuda Indonesia di KidZania Jakarta.
Foto: dok KidZania
Wahana simulator pesawat Garuda Indonesia di KidZania Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, Apakah Anda orang tua yang memiliki anak usia 2-7 tahun dan memiliki cita-cita sebagai seorang penerbang ataupun kru kabin?

Jika iya, cobalah ajak anak ke KidZania di Pacific Place Jakarta Selatan. Mulai hari ini (11/2) KidZania menghadirkan wahana baru simulator pesawat Airbus A330.

Wahana terbaru KidZania ini merupakan hasil kerjasama KidZania dengan PT Garuda Indonesia, Tbk. Wahana yang hadir bukan saja hanya ruang kemudi pesawat, namun terdapat ruang penumpang dan dapur pesawat yang dilengkapi dengan microwave, trolly dan perlengkapan lainnya untuk melayani penumpang.

Seluruh fasilitas yang terdapat di sini bisa digunakan anak-anak yang akan berperan sebagai pilot, pramugari, dan penumpang. Bagi anak-anak yang berperan sebagai seorang pilot, terdapat lima ruang kemudi seperti sebenarnya, dan terdapat tiga monitor untuk melihat visualisasi yang sesuai.

Dalam simulasi lepas landas atau mendarat disediakan lima destinasi milik Garuda Indonesia yakni, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta, Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Bandara Juanda, Surabaya, Bandara Ngurah Rai, Bali, dan Bandara Kualanamu, Medan.

Sebelum anak-anak melakukan simulasi penerbangan, akan ada briefing yang dilakukan oleh dua orang instruktur dari Garuda Indonesia. Briefing tersebut mengenai 10 jenis-jenis awan yang biasa ditemukan dalam dunia penerbangan dan keadaan cuaca di bandara Keberangkatan maupun bandara tujuan.

Untuk simulasi Pramugari dan penumpang, anak-anak yang menjadi pramugari akan diajarkan bagaimana melayani penumpang dengan pelayanan ala Garuda Indonesia dan pemahaman mengenai keamanan dunia penerbangan. Untuk simulasi sebagai penumpang, wahana ini hanya menyediakan delapan tempat duduk. Dalam simulasi ini penumpang akan memperoleh suvenir yang disesuaikan dengan konsep KidZania.

Meskipun sebelumnya terdapat simulator serupa. Namun, Kerry Riza mengatakan, wahana Garuda Indonesia telah ditambahkan dengan disesuaikan pada edukasi dunia penerbangan. "Beberapa diantaranya yaitu layar simulator yang lebih atraktif. Di mana visualisasinya disesuaikan dengan bentuk airport dan runway yang sebenarnya seperti Bandara Soekarno Hatta dan Bandara juanda, maupun bandara lainnya," ujar Kerry.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement