REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Siapa yang tidak mendambakan perut rata? Baik pria maupun wanita pasti menginginkan bentuk tubuh proposional dengan bentuk perut yang tidak buncit.
Kita semua mengetahui cara yang paling jitu untuk mendapatkan perut yang rata adalah dengan melakukan olah raga bagian perut secara rutin. Meskipun begitu, ada beberapa makanan yang ternyata dapat membuat Anda meraih perut yang rata lebih cepat.
Makanan-makanan ini mengandung nutrisi yang baik untuk mengurangi perut kembung, serta melangsingkan tubuh Anda. Berikut ini makanan yang membuat perut Anda rata seperti yang dirangkum dari Womanitely, Rabu (4/2).
Telur
Telur merupakan salah satu makanan terbaik untuk membantu meratakan tubuh Anda. Telur kaya akan elemen pembakar lemak, yakni protein. Faktanya, telur juga mengandung asam amino yang membantu pembentukan sel. Mengonsumsi telur saat sarapan juga dapat membuat Anda makan lebih sedikit dan cenderung memilih makanan yang sehat seharian.
Plain greek yogurt
Kandungan protein yang tinggi menjadikan plain greek yogurt menjadi camilan yang baik untuk mengganjal perut Anda. Kandungan protein dalam yogurt ini juga dapat mencegah Anda untuk mengonsumsi makanan berlebih, serta membuat perut kenyang lebih lama. Anda dapat tambahkan buah-buahan favorit ke dalam jenis yogurt untuk meningkatkan efektivitasnya.
Berry
Jenis buah berry sangat rendah kandungan gula namun kaya akan antioksidan. Hal tersebut dapat membantu Anda untuk memperoleh perut rata idaman. Buah berry membantu meningkatkan proses pencernaan, menstabilkan gula darah, serta mengurangi perut kembung. Buah ini juga dapat menjadi sumber energi Anda untuk menjalani hari yang sibuk maupun teman berolah raga.
Kacang-kacangan
Memang benar kacang mengandung banyak lemak, namun jika Anda mengkonsumsi dalam jumlah yang cukup kacang dapat membantu Anda untuk mencapai berat tubuh ideal Anda. Kacang merupakan salah satu sumber lemak baik yang dapat mencukupi kebutuhan lemak harian Anda.
Selain itu, kacang juga mengandung protein dan serat yang dapat menstabilkan gula darah serta membuat Anda kenyang lebih lama. Pilihkan kacang-kacangan tanpa bumbu seperti biji kenari, almon, atau kacang pistachio.
Ikan
Mengonsumsi ikan dapat membantu meningkatkan metabolisme serta membuat Anda kenyang lebih lama. Protein dalam ikan juga dapat membantu pembentukan otot pada tubuh. Jika ingin mengonsumsi ikan, pilihlah ikan salmon atau tuna yang kaya akan asam omega 3 yang juga membantu mengurangi berat badan dan pembakaran lemak.