Rabu 14 Jan 2015 21:01 WIB

Alhamdulillah, Coklat Cadbury Bersertifikat Halal

Rep: CR05/ Red: Indira Rezkisari
Coklat Cadbury
Foto: flickr
Coklat Cadbury

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Beberapa waktu lalu muncul isu menyangkut kandungan minyak babi pada coklat. Brand Manager Cadbury Dairy Milk Indonesia Ria Rianti namun tidak mau menanggapi terlalu jauh.

Menurutnya, hal tersebut dikembalikan pada masing-masing perusahaan dan lembaga pengawas pemerintahan terkait.  

"Itu merupakan tugas yang berwenang seperti Badan Pemeriksa di pemerintahan," ujar Ria di Sudirman Jakarta, Rabu (14/1).

Selain itu ia juga turut menyampaikan bahwa semua produk cokelat Cadbury tidak mengandung lemak babi ataupun yang diharamkan terutama oleh agama Islam. Kendati Cadbury, kata dia merupakan merek internasional yang berasal dari Eropa.

Ria menegaskan, tidak mungkin perusahaan berstandar internasional seperti Cadbury tersebut bermain tidak etis.

"Tidak mungkin kami main di belakang atau segala macam, bisa dilihat di kemasan bahwa Cadbury halal, semua produk Kita halal sekali," tegas Ria.

Ia juga sekaligus menambahkan, bahkan tidak hanya Cadbury, semua merek yang berada di bawah naungan grup perusahaan Mondelez International juga telah bersertifikasi halal. "Mondelez telah memiliki komitmen agar semua mereknya bisa diterima khalayak luas," terang dia.

Sebagai informasi, Cokelat Cadbury sendiri terdiri dari tiga ukuran yaitu 30 gram, 65 gram dan terbesar 165 gram. Dengan varian rasa seperti Dairy Milk Cashew and Cookies, Milk Caramello, Fruit and Nut dan lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement