Rabu 14 Jan 2015 17:40 WIB

Ini Dia Surga Coklat Dunia (1)

Rep: CR05/ Red: Indira Rezkisari
Di kafe-kafe Kota Madrid, Spanyol. hidangan churros bisa ditemukan dengan cocolan saus coklat juga segelas coklat panas.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Di kafe-kafe Kota Madrid, Spanyol. hidangan churros bisa ditemukan dengan cocolan saus coklat juga segelas coklat panas.

REPUBLIKA.CO.ID, Coklat, jenis makanan ini tak jarang disebut-sebut sebagai penghilang mood yang sedang buruk. Harumnya yang menggoda, teksturnya yang halus atau meleleh saat dikunyah mulut juga kerap kali menjadi faktor daya tarik dari coklat.

Anda pemburu atau penikmat coklat? Suka yang berwarna gelap atau putih. Rasa manis atau pahit. Serta berpotongan kecil, dalam bentuk yang besar atau berupa cairan lezat?

Setiap orang tentu memiliki selera yang beragam. Dilansir dari laman Traveller, Rabu (14/1), berikut negara yang setidaknya bisa dijadikan referensi untuk Anda para pecinta coklat.

Tabasco

Sebuah negara bagian di Meksiko yang dikenal sebagai tempat kelahiran coklat ini memiliki memiliki perkebunan coklat dan menawarkan tur panen coklat dan pengolahan kakao. Tempat ini juga menawarkan minuman coklat yang dicampur dengan rempah-rempah.

Madrid

Ibu Kota Spanyol ini adalah tempatnya para pecandu coklat. Popularitas coklat di kota ini meledak oleh coklat panas khas yang dicampur gula, kayu manis dan almond serta disajikan dengan susu. Saat ini di kafe-kafe sepanjang Madrid sudah jamak pemandangan orang sarapan dengan pelengkap sajian coklat panas ini.

York, Inggris

York telah memainkan peran penting dalam perkembangan industri coklat. Perdagangan di York difokuskan pada gula, Kit Kat, Smarties dan Yorkie, Terry Chocolate Orange dan lainnya.

Zurich, Swiss

Swiss memperkenalkan coklat pertama yang dicampur susu kental pada 1875. Zurich juga memiliki berbagai toko coklat kuno legendaris.

Birmingham, Inggris

Asal-usul coklat abad ke-19 dari dinasti Brummie Cadbury konon ditemukan di tempat ini. Anda dapat menikmati sampel coklat lezat yang disiram cairan Cadbury dan susu hangat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement