REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA—Potensi flora, fauna, dan geologi wilayah Indonesia menjadi obyek eksplorasi sebuah program Ekspedisi NKRI Koridor Kepulauan Nusa Tenggara. Kegiatan ini sekaligus sebagai upaya pemetaan potensi bencana dan kerusakan lingkungan.
“Dalam ekspedisi akan dilakukan sosialisasi wawasan kebangsaan, kegiatan bakti sosial dan bantuan pembangunan infrastruktur daerah serta gerakan pelestarian lingkungan, salah satunya menanam satu juta pohon,” terang Managing Director Sinar Mas, G. Sulistiyanto, Jumat, (9/1).
Ragam kegiatan di dalamnya, antara lain penjelajahan hutan, gunung, rawa, sungai, pantai hingga laut.
Ekspedisi yang akan dimulai pada 8 Februari hingga 12 Juni 2015 ini melibatkan para pakar dari lintas disiplin ilmu.
Sinar Mas, terang Sulistiyanto, sesungguhnya juga sudah sering melakukan ekspedisi Nusantara. Bentuknya melalui eksplorasi potensi sumber daya alam secara berkelanjutan, pelestarian keanekaragaman hayati, penguatan potensi perekonomian dan sosial di daerah, sekaligus pengembangan infrastruktur di berbagai wilayah.
"Selain eksplorasi, kami juga harus melakukan pembangunan infrastruktur perintis serta fasilitas sosial. Kami juga melakukan pemetaan sosial serta keanekaragaman hayati seperti para peserta Ekspedisi NKRI,"ujarnya.
Dukungan Sinar Mas ini dilakukan dengan kesepakatan kerja sama yang dilakukan oleh Sinar Mas dengan Koordinator Lapangan Ekspedisi NKRI yang juga Staf Ahli Danjen Kopassus, Kolonel Inf. Sidharta Wisnu Graha.