REPUBLIKA.CO.ID, Selain digunakan untuk membayar utang konsumtif, menambah dana darurat, dan menyisihkan untuk pengeluaran yang bersifat tahunan, bonus akhir masih bisa dipakai untuk sederet kegunaan lainnya. Perencana keuangan OneShildt Financial Planning, Pandji Harsanto CFP kepada ROL, Sabtu (20/12), membagi tipsnya.
Bonus akhir tahun sebaiknya memang tidak dimanfaatkan bak uang kaget. Tambahan penghasilan ini meski tidak selalu menentu kedatangannya namun bisa digunakan untuk kebutuhan finansial yang justru akan bermanfaat ke depannya.
Melunasi sebagian utang KPR
Seperti yang pernah disampaikan oleh beberapa perencana keuangan lainnya ketika Anda memilih kredit perumahan rakyat (KPR), pastikan KPR Anda memiliki kemudahan fasilitas pelunasan sebagian. Dengan adanya fasilitas pelunasan sebagian maka ada dua keuntungan, pertama jumlah utang pokok KPR Anda berkurang dan yang kedua beban bunga yang dibayarkan pun makin ringan.
Dengan begitu angsuran cicilan KPR Anda makin ringan. Semakin kecilnya cicilan Anda, maka penghasilan Anda dapat Anda manfaatkan untuk kebutuhan lain seperti untuk menambah porsi tabungan ataupun investasi.
Menambah porsi tabungan dan investasi
Tujuan keuangan jangka panjang seperti dana pensiun dan dan dana pendidikan anak membutuhkan uang yang tidak sedikit. Jika harus dengan menabung mungkin akan terasa berat mencapainya, salah satu cara yang paling ringan dan mudah adalah dengan investasi.
Bagi mereka yang telah mengerti tentang manfaat investasi maka investasi bukan lagi menjadi suatu pilihan, melainkan kebutuhan. Dengan adanya bonus tambahan yang Anda sisihkan, akan mempercepat sampainya tujuan keuangan Anda.
“Dengan perencanaan keuangan yang komperehensif dan memanfaatkan bonus (tambahan penghasilan) dengan bijak maka tujuan keuangan baik masa sekarang dan masa depan maka akan lebih mudah tercapai,” ungkap Pandji.