Senin 15 Dec 2014 13:40 WIB

Ini Saran Menpar untuk Pariwisata Banten

Menteri Pariwisata Arief Yahya (baju hijau) saat melakukan kunjungan ke Taman Wisata Matahari, Puncak, Jawa Barat
Menteri Pariwisata Arief Yahya (baju hijau) saat melakukan kunjungan ke Taman Wisata Matahari, Puncak, Jawa Barat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pariwisata Arief Yahya mengparesiasi langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten yang meluncurkan Calender of Event Banten 2015. 

Menurut Menpar hal tersebut menunjukkan Banten sebagai salah satu provinsi yang sadar akan potensi wisata dan bergerak maju untuk pertumbuhan yang baik.

"Banten adalah bukti yang bagus, mau bergerak lebih maju. Pertumbuhannya juga bagus," kata Arief Yahya usai peluncuran Calender of Event Banten 2015 beberapa waktu lalu. 

Kendati demikian Arief menyoroti infrastruktur terutama akses jalan menuju Banten. 

Seperti yang diakui Plt Gubernur Banten Rano Karno, sejumlah jalan di provinsi Banten belum baik dan sedang dalam tahap perbaikan.

"Pariwisata tanpa akses bukanlah destinasi. Banten sudah potensi besar tapi belum destinasi karena jalan harus baik. Jadi harus dilakukan secepatnya," kata Menpar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement