Selasa 02 Dec 2014 13:16 WIB

Mengenang Setahun Kematian, Paul Walker di Mata Sang Ayah

Rep: C16/ Red: Julkifli Marbun
Paul Walker dalam sekuel Fast and Furios 6.
Foto: Youtube
Paul Walker dalam sekuel Fast and Furios 6.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu tahun berlalu sejak bintang film  Fast and Furious Paul Walker meninggal dalam kecelakaan mobil. Ayah nya, Paul Walker III, mengaku masih tidak bisa melupakannya dan selalu berpikir tentang putra nya itu.

"Saya merasakan kehadirannya setiap hari, saya rindu berbicara panjang lebar dengannya" kata Paul Walker III saat dikutip Republika Online, (2/12).

 

Menurut Paul Walker III, dilansir CNN, putranya tersebut memiliki hati yang sangat baik. "Paul memiliki hati yang benar-benar baik" dia berpikir, "Bagaimana aku pantas memiliki anak sebaik dia?

Kabar kematian Paul pada 30 November 2013 lalu mengejutkan para penggemarnya di seluruh dunia. Sebuah penyelidikan menyebutkan penyebab kecelakaan kendaraan tunggal tersebut adalah kecepatan yang tidak terkendali dan tidak aman untuk kondisi jalan pada saat itu.

Ayah Paul mengatakan anaknya selalu membawa banyak tawa dan kebahagiaan ke dalam rumah mereka. "Paul hanya memancarkan cinta dan tak ada satupun dapat mendustakan itu," katanya.

Ayahnya juga menyebutkan Paul sangat menyukai hal-hal yang berbau petualangan, mobil dan laut. Menurutnya, kerana kecintaan Paul terhadap laut, Paul menggambarkan laut sebagai kerajaan ajaib dan yang lainnya adalah arena pacuan kuda.

Seperti diketahui, film paling terkenal yang pernah dibintangi Paul Walker adalah The Fast and Furious yang bercerita tentang mobil balap. Dan, aksi terakhirnya di film The Fast and Furious 7 akan dirilis pada April mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement