Selasa 25 Nov 2014 06:28 WIB
Musi Triboatton 2014

Ini Alasan Sungai Musi Dipilih Sebagai Lokasi Triboatton

Sejumlah peserta mengayuh perahu naga pada etape akhir balap perahu naga yang merupakan rangkaian akhir dari Musi Triboatton 2012 di Benteng Kuto Besak Palembang, Sabtu (1/12).
Foto: Antara/Feny Selly
Sejumlah peserta mengayuh perahu naga pada etape akhir balap perahu naga yang merupakan rangkaian akhir dari Musi Triboatton 2012 di Benteng Kuto Besak Palembang, Sabtu (1/12).

REPUBLIKA.CO.ID, PAGAR ALAM, SUMSEL -- Ajang Musi Triboatton memasuki tahun ketiga penyelenggaraan. Kegiatan ini memperlombakan tiga jenis olahraga air, yakni kayak, perahu naga dan rafting.

Sapta Nirwandar selaku penggagas Musi Triboatton mengatakan, banyak sungai di Indonesia yang memiliki potensi untuk digelar kegiatan seperti ini. Namun akses dan infrastruktur masih menjadi masalah yang mendasar.

"Karena itu Sungai Musi dipilih untuk awal, karena relatif gampang untuk dicapai," kata Sapta Nirwandar usai pembukaan "Musi Triboatton 2014", di Alun-Alun Kota Pagar Alam, Senin (24/11) malam.

"Musi Triboatton 2014" adalah ajang yang memperlombakan tiga cabang olahraga, yaitu arung jeram, kayak dan perahu naga. Di ajang yang akan berlangsung 24 hingga 29 November ini diikuti 14 tim, yakni Sumatera Selatan 1, Sumatara Selatan 2, Sumatera Barat, Nangroe Aceh Darussalam, Jawa Barat, Bangka Belitung, Jambi, Riau, Malaysia, Iran, Singapura, Filipina dan Brunei Darussalam.

Seluruh tim akan mengarungi sungai Musi sejauh kurang lebih 523 kilometer, menyusuri empat wilayah Kabupaten dan satu Kota. Yakni Kabupaten Empat Lawang, Musi Rawas, Musi Banyuasin, Kota Palembang dan berakhir di Jembatan Ampera.

Etape 1 akan dimulai Selasa (25/11) esok dengan titik start di Tanjung Raya dan finish di Tebing Tinggi. Etape 1 akan ditempuh sejuah 35 kilometer.

"Musi Triboatton" merupakan salah satu cara untuk mempromosikan pariwisata khususnya wisata Sungai Musi melalui olahraga air.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement