Sabtu 18 Oct 2014 16:37 WIB

Ramah Lingkungan, Hotel Ini Dapat Penghargaan

Rep: CR05/ Red: Winda Destiana Putri
Menparekraf meresmikan Novotel Tangerang
Foto: Foto: Santi/Republika
Menparekraf meresmikan Novotel Tangerang

REPUBLIKA.CO.ID, Menjadi hotel bintang empat pertama di Tangerang, Novotel sangat memerhatikan fasilitas yang ramah lingkungan.

Terbukti dari sertifikasi lingkungan dunia standar ISO 14001 yang telah disabet hotel bintang empat pertama di Tangerang itu.

"Sejak didirikannya hotel ini dua tahun lalu, komitmen ramah lingkungan sudah terealiasai melalui program planet 21," ujar General Manager Novotel Tanggerang Windiarto di Tang City Superblock, Tangerang, belum lama ini.

Planet 21 merupakan program kelestarian lingkungan, komitmen Novotel terhadap bumi. Untuk mengatasi masalah sehubungan dengan lingkungan dan sosial.

"Kami beroperasi di fasilitas ramah lingkungan. Produk yang kami sediakan juga tidak mengandung banyak unsur plastik melainkan produk eco-label, lalu pengolahan limbah juga bagus," sambungnya.

Dari segi sajian makanan, Novotel menyediakan 81 persen menu sehat di restoran nya. Sementara dari sisi fasilitas, hotel menggunakan 89 persen lampu hemat energi untuk penerangan 24 jam.

"80 persen hotel kami juga mendaur ulang sampah," pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement