Rabu 17 Sep 2014 10:30 WIB

Yuk, Pakai Masker Cokelat

Rep: MG ROL 25/ Red: Indira Rezkisari
Cokelat berguna untuk meremajakan dan merawat kulit.
Foto: visastudios.com
Cokelat berguna untuk meremajakan dan merawat kulit.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON – Cokelat merupakan makanan kesukaan banyak orang. Selain lezat, cokelat juga bermanfaat dalam meningkatkan mood seseorang.

Tak banyak yang tahu, cokelat juga baik untuk kecantikan. Cokelat berguna untuk meremajakan dan mengencangkan wajah. Dilansir dari Beauty and Tips, saat ini cokelat dengan kandungan 70 persen atau lebih, sering pula digunakan untuk masker kecantikan.

Berikut resep membuat masker dari cokelat :

1.    Cokelat untuk hidrasi

Siapkan 50 gram cokelat (dengan kandungan 70-90 persen kakao), aduk dengan air hangat. Lalu campur dengan 1 sendok minyak zaitun dan kuning telur. Aduk semua bahan dengan rata, dan oleskan pada wajah dan leher, bilas dengan air hangat setelah 15 menit.

Pastikan suhu masker yang Anda buat nyaman di wajah Anda. Masker untuk hidrasi ini bermanfaat dalam melembabkan kulit dan mencegah penuaan dini.

2.    Cokelat untuk melembutkan

Sediakan 50 gram cokelat yang dilelehkan, apel, pisang, stroberi, dan semangka. Masukkan bahan-bahan tersebut ke dalam blender hingga tercampur dengan rata dan halus. Oleskan pada wajah secukupnya dan tunggu 20 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Jika masih tersisa banyak, Anda bisa meminumnya. Adonan masker ini tak hanya berfungsi untuk menghidrasi, tapi juga meningkatkan elastisitas kulit.

3.    Cokelat untuk meremajakan

Campurkan 1 sendok makan cokelat yang sudah dilelehkan dengan satu sendok krim dan satu sendok makan madu cair. Aduk rata, dan oleskan ke wajah dan leher, tunggu selama 15 menit. Basuh dengan air hangat. Jika masih terasa lengket, Anda bisa menggunakan pembersih wajah.

Masker ini bermanfaat untuk meremajakan kulit wajah, dan membuat otot di wajah lebih rileks.

4.    Cokelat untuk regenerasi

Siapkan 1 sendok makan cokelat leleh, dan aduk dengan satu sendok teh minyak almond dan minyak mawar. Pastikan adonan ini dalam suhu hangat dan cukup nyaman untuk disentuh. Terapkan dalam wajah selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Kandungan sempurna minyak dan cokelat akan membantu Anda meregenerasi sel dan melembabkan kulit Anda.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement