REPUBLIKA.CO.ID, Sesungguhnya keindahan kawasan pantai Sawarna yang tak hanya dimiliki di Pantai Karang Beureum saja. Berjarak sekitar 500 meter, terlihat juga eksotisme pantai berpasir putih dan gugusan karang yang menyerupai seperti benteng di bibir pantai.
Di pantai Legon Pari, sepertinya akan menjadi tempat yang menarik untuk berjemur di bawah teriknya mentari. Pantai ini memiliki pasir berwarna putih. Tempat ini masih terlihat cukup perawan. Kerusakan alam maupun kotoran yang biasa menghiasi wilayah pantai di kawasan Banten, tak ditemukan di Pantai Legon Pari ini.
Di kala mentari semakin menjauh dari ufuk timur, mulailah terlihat anak-anak manusia memadati tempat ini. Sekelompok anak kecil terlihat bertelanjang dada sambil bermain di bibir pantai. Lalu tak sedikit juga, muda-mudi yang berpasangan duduk berdekatan sambil bercekrama menatap ke arah pantai. Ah, saya tak ingin menceritakan itu lebih jauh, tentunya.
Lalu melangkah beberapa ratus meter ke arah timur laut, terhampar pula gugusan batu karang. Warga setempat menyebutnya Pantai Karang Taraje. Aat Suhatni (41 tahun), penduduk lokal yang berprofesi sebagai tukang ojek, menjelaskan dalam bahasa Sunda taraje itu berarti tangga yang terbuat dari kayu. Hingga kini, tangga itu bisa ditemukan. Bagi pelancong yang ingin melihat deburan ombak laut selatan dari atas karang maka mereka harus meniti taraje yang ada di bagian pantai tersebut.
Semua pesona yang tersaji di wilayah ini, tak ayal membuat lokasi ini dijulukinya sebagai surga yang tersembunyi. Ya, sebuah surga duniawi yang kerap dijadikan destinasi bagi para fotografer maupun mereka yang ingin memadu kasih sewaktu berbulan madu.