Rabu 19 Feb 2014 11:11 WIB

Yuk, Berkreasi dengan Bumbu Instan

Jangan terpaku pada resep dalam bungkus bumbu instan.
Foto: Prayogi/Republika
Jangan terpaku pada resep dalam bungkus bumbu instan.

REPUBLIKA.CO.ID, Menyantap masakan instan agaknya tidak terhindarkan pada zaman serba modern ini. Berbagai macam bumbu instan pun tersedia di pasaran. Mau masak apa? Hampir semuanya bisa ditemukan.

 Penggunaannya pun mudah. Ada yang tinggal ditumis dan dicampurkan ke bahan-bahan. Atau, bahkan cukup dicemplungkan air bersama bahan masakan yang sudah di atas api.

Cita rasa masakan dengan bumbu instan juga bisa ditingkatkan dengan mudah. Hermien Susilo, country chef PT Unilever Indonesia, mengatakan, memasak dengan bumbu instan bukan berarti menghilangkan kreativitas. “Tambahkan parutan lengkuas atau ulekan kemiri di bumbu instan untuk ayam goreng,” ujar dia.

Hermien menambahkan, setelah mengungkep ayam dengan bumbu instan masukan juga parutan kelapa. Ayam kremes yang mudah dan sedap pun segera terhidang di meja makan.

Untuk meraih rasa yang paling nikmat Hermien memberi tips. Ungkep ayam dengan api kecil lalu tutup wajan. Bila menggunakan ayam broiler, ber sihkan dengan membuang lemak nya lalu lap ayam dengan tisu. Ini demi menghindari bau khas pada ayam yang disimpan di kulkas.

Jangan terpaku pula pada resep di bungkus bumbu instan. Hermien mengatakan, bumbu instan ayam goreng bisa juga dipakai menggoreng udang, cumi, ikan, bahkan sebagai bumbu dasar gulai daun singkong.

Berbagai kreasi nasi goreng bisa dilakukan dari satu bumbu dasar nasi goreng instan. Rajang mangga muda juga wortel. Tumis bersama bakso dan telur. Kemudian masukkan nasi dan bumbu nasi goreng instan. Nasi goreng mangga siap tersaji.

Kreasikan teri medan dan sawi hijau caisim bersama bumbu nasi goreng instan. Nasi goreng teri dengan rasa yang tidak kalah dari restoran pun dengan mudah terhidang dari dapur sendiri. Selamat berkreasi dengan bumbu instan, ya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement