REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Friska Yolandha
Tidak terlalu jauh dari Dusun Sade, terdapat tempat wisata lain yang sayang untuk dile- watkan. Masyarakat setempat menyebutnya Pantai Kuta.
Pantai Kuta terletak di selatan Lombok, tidak jauh dari Bandara Internasional Praya. Pantai ini masih kurang terkenal bila dibandingkan dengan Pantai Kuta, Bali. Namun, pemandangan yang disuguhkan tidak kalah. Pantainya dikelilingi perbukitan, airnya jernih, dan suasananya sangat tenang.
Pantai Kuta Lombok juga disebut dengan Pantai Pasir Merica. Sebutan ini datang karena pasirnya yang bulat-bulat besar, seperti merica. Garis pantainya cukup panjang, namun ombaknya tidak terlalu cocok untuk berselancar. Selain karena ombaknya tidak terlalu tinggi, Pantai Kuta juga dikelilingi oleh karang. Pantai ini cocok untuk berjemur dan permainan air.
Selain keindahan pantainya yang cenderung masih perawan, Pantai Kuta juga memiliki makna bagi masyarakat Lombok. Setiap ta hun, di pantai ini selalu dilaksanakan upacara Sasak yang disebut Upacara Bau Nyale. Upacara tersebut merupakan tradisi berburu cacing laut yang hanya keluar pada waktu tertentu.
Selain Kuta, wisatawan juga tidak boleh melewatkan kegiatan snorkeling di pulau-pulau sekitar lombok, seperti Gili Trawangan. Pulau ini dapat ditempuh menggunakan kapal selama 40 menit dari Pantai Senggigi. Wisata Rinjani dan Tambora juga boleh dicoba bagi yang menyukai kegiatan mendaki.ed:nina chairani
Informasi dan berita lainnya silakan dibaca di Republika. Terimakasih.