REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Sejak dirilis pada November 2013 lalu film animasi musikal, Frozen terus menuai sensasi dan kesuksesan. Di Amerika Serikat, film produksi Disney tersebut telah menembus angka penjualan 347 juta dolar sedangkan di dunia meraup keuntungan sebesar 462 dolar AS.
Dilansir Huffington Post, Rabu (29/1), sukses besar yang diraih oleh Frozen menorehkan rekor baru sebagai film animasi nonsekuel yang paling laris di dunia dan mengalahkan Lion King, yang dirilis pada 1994 silam. Secara keseluruhan, Frozen telah mengantongi keuntungan sebesar lebih dari 810 juta dolar AS.
Angka ini diperkirakan masih bisa bertambah, sebab di Cina dan Jepang film tersebut baru akan dirilis pada 5 Februari 2014 dan 15 Maret 2014. Sejauh ini, Frozen tercatat mencapai sukses internasional di Inggris, Jerman, dan Prancis. Bahkan, film tersebut masuk ke dalam dua nominasi Academy Awards.
Film yang terinspirasi dari cerita The Snow Queen karya Hans Christian Andersen tersebut menyuguhkan petualangan dan memiliki pesan yang menginspirasi bagi para penonton. Selain itu, tokoh-tokohnya pendampingnya dibuat dengan karakter yang lucu dan menggemaskan, di antaranya Olaf sang manusia salju yang selalu mendambakan musim panas.