Jumat 27 Dec 2013 18:14 WIB

Tak Hanya Malioboro, Yogyakarta Juga Tawarkan Wisata Ekstrem

Obyek wisata Gunung Pindul
Foto: yogyayes.com
Obyek wisata Gunung Pindul

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Kawasan Malioboro sampai kini masih menjadi incaran wisatawan yang berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Kawasan Malioboro memang menjadi incaran banyak wisatawan, termasuk untuk menghabiskan liburan Natal 2013 dan Tahun Baru 2014," kata Kepala Dinas Pariwisata DIY Tazbir.

Meski begitu ia mengatakan bahwa potensi pariwisata DIY tidak hanya Malioboro. Masih banyak tempat lain yang layak dikunjungi masyarakat bersama keluarga.

"Salah satunya adalah keindahan kawasan pantai di wilayah Kabupaten Gunung Kidul," kata Tazbir.

Menurut dia, Gunung Kidul memang menyimpan potensi wisata ekstrem yang sangat menantang, misalnya Gua Pindul, Grubuh, dan Gua Kalisuci. Belum lagi keindahan Pantai Indrayanti, Pok Tunggal, Wediombo, Sundak, Pantai Siung dan lainnya.

Keunggulan pantai di Gunung Kidul, kata Tazbir, tidak hanya tempatnya yang masih bersih dengan pasir putih, namun juga kuliner lokal yang menggoda selera.

"Masyarakat Gunung Kidul dikenal memiliki tradisi kuliner yang maju, sehingga banyak rumah makan di kawasan kuliner Malioboro juga berasal dari Gunung Kidul," kata Tazbir.

Ia mengharapkan pariwisata DIY tetap ramai dan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara maupun nusantara bisa meningkat di masa mendatang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement