Kamis 26 Dec 2013 23:00 WIB

Obyek Wisata Air Jangari Dipenuhi Wisatawan

 Wisatawan bermain
Wisatawan bermain "flying fox" di Agrowisata Perkebunan Kopi Banaran, Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis (23/8).(Aditya Pradana Putra/Republika)

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Libur panjang Natal dan Tahun Baru 2014, sejumlah tempat wisata di Cianjur, Jabar, ramai dikunjungi wisatawan lokal dan luar. Salah satunya adalah obyek wisata air Jangari.

"Setiap libur panjang seperti natal dan jelang tahun baru ini, obyek wisata air Jangari masih menjadi salah satu tempat favorit untuk rekreasi keluarga," kata Koordinator Sub Unit Lalulintas Angkutan Sungai Danau (LLASD) Cirata, Agus Mulyana, Kamis.

Dia menjelaskan, kawasan ini menjual keindahan panorama waduk dengan latar belakang gunung, wisata kuliner berupa menu ikan bakar ditemani buah kelapa muda yang segar serta pengunjung dapat naik perahu mengelilingi waduk.

"Volume pengujung terus bertambah sejak dua hari terakhir, jumlah pengunjung akan mencapai puncaknya pada malam pergantian tahun dan tepat saat tahun baru," ujarnya.

Sedangkan pengujung yang datang ke kawasan itu, tidak hanya dari lokal Cianjur, namun dari sejumlah wilayah seperti Bandung, Bogor, Sukabumi dan Jabodetabek. Halk itu terlihat dari kendaraan berbagai jenis dengan nomor polisi beragam.

"Libur panjang saat ini bertepatan dengan cuaca cerah sehingga tidak menghalangi warga untuk datang kesini. Mereka datang hanya untuk sekedar berkeliling waduk menggunakan perahu," ungkapnya.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement