Oleh Agus Yulianto
REPUBLIKA.CO.ID, Taipei memiliki sebuah gedung pencakar langit tertinggi kedua di dunia yang membuktikan akan keunggulan ilmu dan teknologi masyarakatnya.
Dia adalah Taipei 101. Gedung perkantoran dan mal ini menjulang setinggi 508 meter, berlokasi di jantung kota kawasan Xinyi yang juga merupakan kawasan pusat finansial di Kota Taipei.
Gedung ini terdiri atas 101 lantai dan lima lantai bawah tanah. Arsitektur gedung inipun melambangkan tradisi Asia Timur dan Taiwan.
Hebatnya lagi, bahan yang digunakan untuk membangun Taipei 101 ini adalah bahan transparan atau bahan dengan warna cerah. Tujuannya, agar secara alami menyesuaikan diri dengan gedung-gedung di sekitarnya.
Pengunjung juga bisa menikmati pemandangan Kota Taipei melaui ruang observasi yang terletak di puncak gedung. Sebelumnya, pe ngunjung terlebih dulu membeli tiket masuk (di mal lantai 5) ke gedung ini dengan harga sekitar 400 dolar Taiwan atau setara Rp 152 ribu.
Secretary Foreign Media Services Section Departement of International Information Services, Peter Sun, mengatakan, lift yang dipergunakan untuk mencapai lantai puncak memiliki kecepatan yang luar biasa. “Kurang dari satu menit, kita sudah bisa berada di puncak gedung dan menikmati keindahan alam Taipei,” katanya.
Puas menikmati pemandangan dari puncak gedung, rombongan menikmati masakan khas Taiwan yang ada di lantai bawah. Di restoran ini, kita bisa menikmati sepuasnya berbagai jenis masakan yang ada.
“Ini pengalaman yang mengesankan bisa menikmati pemandangan dan mencoba kuliner yang ada di Taipei,” kata Lisa Murray, koresponden Financial Reviewasal Shanghai, Cina, yang juga baru kali pertama mengunjungi Taiwan.