Kamis 17 Oct 2013 02:17 WIB

Liburan Sudah Usai, Tempat Ini Malah Ramai Pengunjung

Hutan wisata Punti Kayu Palembang
Foto: buanasumsel.com
Hutan wisata Punti Kayu Palembang

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG---Sejumlah tempat wisata dan hiburan keluarga di Kota Palembang, Sumatera Selatan, yang mengalami peningkatan jumlah pengunjung pada saat libur Hari Raya Idul Adha 1434 Hijriah, tampak masih ramai dikunjungi masyarakat.

Pantauan di sejumlah tempat wisata dan hiburan keluarga seperti Hutan Wisata Punti Kayu dan taman rekreasi air "Amanzi Waterpark" dan Waterboom OPI Jakabaring Palembang, tampak cukup ramai dikunjungi masyarakat yang tidak sempat mengajak keluarga dan anak-anak mereka menikmati liburan saat libur cuti bersama dan hari raya haji pada Selasa (15/10).

Selain tempat wisata tersebut, pusat perbelanjaan atau mal di Kota Palembang, juga cukup ramai dikunjungi warga kota setempat dan dari daerah sekitarnya. Menurut pengelola Hutan Wisata Punti Kayu Palembang Tony mengatakan, objek wisata ini menjadi salah satu tempat tujuan wisata andalan warga bersama keluarga dan anak-anak mereka, serta wisatawan yang berkunjung ke daerah ini.

"Dalam beberapa hari terakhir menjelang Hari Raya Idul Adha hingga hari ini pengunjung Punti Kayu masih cukup ramai mulai dari pasangan remaja, anak-anak didampingi para orang tuanya dan sejumlah rombongan wisatawan nusantara yang sedang berliburan ke kota ini," ujarnya.

Salah seorang pengunjung Endah Puspita mengatakan, Punti Kayu ini merupakan salah satu tempat wisata favorit keluarganya dan sejumlah teman-temannya karena suasananya nyaman dan menyenangkan. "Saya sangat menyukai suasana hutan di tengah kota pempek ini, dan menikmati suasana asri hutan pinus dan aneka satwa yang ada di area objek wisata alam Punti Kayu ini," ujar pengunjung dari Kota Baturaja itu.

Selain itu untuk menikmati liburan di tempat ini tidak memerlukan biaya yang besar, tiket masuk ke kawasan hutan wisata alam Punti Kayu, cukup mengeluarkan uang Rp2.000 per orang dan jika membawa mobil bisa membawanya masuk ke area hutan dengan menambah tiket masuk kendaraan Rp7.500 per unit.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement