REPUBLIKA.CO.ID Dalam rangka perayaan Festival Bulan yang merupakan salah satu tradisi perayaan pertengahan musim gugur (Mid-Autumn Festival) di tahun Lunar (kalendar Cina), dan juga sebagai ajang berkumpulnya anggota keluarga dan kerabat bagi masyarakat Cina, Hotel Mulia Senayan, Jakarta kembali menggelar promosi moon cakes (kue bulan) mulai tanggal 22 Juli hingga 22 September 2013.
Kue bulan tampil dalam ukuran sedang dan kecil (Mini Mooncakes) dengan dua jenis kulit kue; Baked Skin Mooncakes yang dipanggang dan Snow Skin Mooncakes yang didinginkan. Isi atau rasa yang menjadi andalan antara lain Red Lotus Seed Paste Double Egg Yolk, White Lotus Paste Single Egg Yolk, Black Sesame Paste dan Pandan Paste Single Egg Yolk.
Sementara untuk Snow Skin, isi yang tersedia antara lain Green Tea, Cranberry dan White Lotus Paste. Harga yang ditawarkan berkisar antara Rp35.000 hingga Rp98.000 per satuannya dan tersedia dalam dua pilihan kemasan yang berisi empat dan enam kue bulan.
Kue bulan sangat umum dijadikan sebagai hantaran untuk kerabat dekat, keluarga, dan rekan bisnis. Untuk itu, selain kualitas bahan-bahan yang dipakai dalam proses pembuatan kue bulan yang premium, kotak kemasannya pun selalu mendapat perhatian khusus dan didesain secara eksklusif setiap tahunnya.
Berbeda dengan tahun 2012 dimana tema warna yang diangkat ialah warna-warna cerah seperti jingga, fuchsia, pink, kuning, dan emas; tahun ini, dua tema warna kemasan yaitu perpaduan antara warna merah dan fuchsia, dan yang kedua terdapat perpaduan antara warna merah dan hitam.
Sedangkan ikon unik yang dipilih untuk kemasan kue bulan tahun ini adalah sang wanita cantik berkulit putih yang dengan kontrasnya mengenakan busana tradisional Cina. Ikon ini cukup akrab dikenal oleh para tamu dan penggemar restoran Cina Table8 yang terletak di lantai dasar Hotel Mulia Senayan, Jakarta. Wanita misterius ini, merupakan lukisan berukuran besar pada langit-langit restoran Cina yang menampilkan hidangan-hidangan khas Canton dan Sichuan tersebut.
Dengan beragam pilihan kue bulan modern di pasaran saat ini, Hotel Mulia Senayan, Jakarta tetap memilih ramuan klasik yang berasal dari resep-resep otentik dari negeri Cina yang sesuai dengan perayaan tradisi Mid-Autumn Festival secara turun-temurun, namun dikemas unik secara kontemporer dengan unsur yang lebih elegan dan mewah.