Selasa 16 Jul 2013 12:33 WIB

Semarakkan Ramadhan, Sony Music Luncurkan The Best of Islamic Music Vol. 2

Finalis Xfactor Fatin Shidqia Lubis beraksi saat membawakan lagu 'good time' dalam babak grandfinal ajang Xfactor Indonesia pertama di Jakarta, Jumat (24/5/2013 ). Fatin berhasil menjadi pemenang pertama mengalahkan finalis lainnya Novita Dewi.
Foto: ANTARA
Finalis Xfactor Fatin Shidqia Lubis beraksi saat membawakan lagu 'good time' dalam babak grandfinal ajang Xfactor Indonesia pertama di Jakarta, Jumat (24/5/2013 ). Fatin berhasil menjadi pemenang pertama mengalahkan finalis lainnya Novita Dewi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menyemarakkan suasana Ramadan 1434 Hijriyah, Sony Music Indonesia meluncurkan Album Kompilasi bertajuk "The Best of Islamic Music Vol.2". Album dengan format dua cd ini berisi 20 track lagu Religi.

"Album ini akan menyempurnakan Ramadhan 2013," ungkap Toto Widjojo, Managing Director Sony Music Indonesia saat Peluncuran Album 'The Best of Islamic Music Vol. 2' di Jakarta, Senin Sore (15/7)

Album ini terasa spesial karena tidak hanya melibatkan penyanyi dalam negeri, namun juga mancanegara.

Sejumlah Penyanyi dalam negeri yang terlibat di dalam album ini, antara lain Fatin Shidqia Lubis, Sandhy Sondoro, dan Haddad Alwi. Sementara penyanyi Luar negeri antara lain ada Maher Zain, Mesut Kurtis, dan Irfan Makki

Penyanyi pendatang baru jebolan ajang pencarian berbakat, Fatin Shidqia Lubis, ikut terlibat dalam album kompilasi ini dengan menyanyikan sebuah lagu yang bertajuk ‘KekasihMu’. 

Fatin mengaku senang bisa ikut terlibat di dalam album kompilasi ini. Terlebih di dalam album ini juga melibatkan para penyanyi asing yang sudah mendunia seperti Maher Zain.

"Seneng banget rasanya bisa terlibat dalam album kompilasi ini. Saya jadi terpacu untuk bisa seperti mereka,” kata Fatin.

Selain Fatin, acara peluncuran album The Best of Islamic Music vol.2 ini juga dihadiri Sandhy Sondoro. Dalam album ini Sandhy juga ikut menyumbangkan lagu berjudul "Persembahan UntukMu".

Selain bisa diperoleh di semua toko CD dan kaset seluruh Indonesia, album Seharga Rp 100.000,- ini juga dapat diperoleh di outlet Rabbani seluruh Indonesia.

"Kami berharap seluruh penggemar Fatin, Sandhy Sondoro, dan Maher Zain dapat mudah mendapatkan album ini," demikian Toto

Kontributor: Fazar Rizky (Klub Jurnalistik ROL)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement