Senin 01 Jul 2013 15:01 WIB

Masuki Dunia 'Fantasi' Penuh Kue di Collette & Lola

Rep: Mg13/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Colette & Lola
Foto: REPUBLIKA.CO.ID/Amanda Cesira
Colette & Lola

REPUBLIKA.CO.ID, Pernah membayangkan tinggal di dunia penuh kue? Colette & Lola bisa membuat mimpi Anda menjadi kenyataan. Cakeshop yang baru berdiri pertengahan April 2013 lalu itu bisa dikunjungi di Jl. Senopati Raya no.64 Jakarta.

Nuansa manis dan warna-warna pastel sangat kental terasa ketika kita memasuki toko kue milik Ismaya Group tesebut. Terlihat di setiap sudut ruangan, berbagai alat memasak dan kue berwarna-warni dengan bentuk unik.

Tentu saja tak ketinggalan, aroma coklat, vanilla, lemon dan harum manis lainnya langsung menggelitik hidung hingga membuat tidak sabar untuk mencobanya.

Colette & Lola mengusung tema "Cakes & Dreams" membuat kita benar-benar seperti di dunia mimpi. Cupcakes yang tersusun rapi di etalase kaca dengan bentuk dan rasa yang beraneka ragam, sungguh menggoda mata pengunjung.

Hazel Nutcracker, adalah cupcakes andalan toko kue ini. Dengan bertabur bubuk hazelnut, kue empuk dan bertekstur lembut itu menyembunyikan cokelat leleh di dalamnya. Begitu menggigit, lidah serasa dimanjakan lautan cokelat.

Hanya saja bagi pecinta cokelar tak lengkap bila belum mencoba Bitter Sweet Love. Ini adalah kue pancake berukuran mini berasa cokelat gelap dengan hiasan chocochips atau cokelat putih. Kue dengan kombinasi rasa pahit dan manis menarik itu pun semakin indah dan menggiurkan.

Tidak hanya cupcakes dan andalan di atas mereka juga memiliki kue unik yang belum pernah ada di toko kue manapun di jakarta, yakni Lego Cakes. Kue dengan 4rasa, yakni Blueberry, Pistachio, Lemon dan Raspberry.

Kue ini benar-benar mirip mainan Lego yang biasa dimainkan anak-anak. Ukurannya tidak begitu besar, hanya sekitar 20x20 cm saja.

Soal harga masih cukip terjangkau. Rentang untuk cupcakes yakni Rp. 25000 - Rp. 35000 per- cupcakes, edangkan untuk kue tart atau kue ulang tahun, yakni Rp 250.000 - Rp. 380.000.

Macaroons juga tersedia dengan berbagai macam rasa dengan Rp. 10000 per-buahnya. Ada pula short bread dan cake pops yang lebih ekonomis untuk dibawa pulang mulai harga Rp. 12000 - Rp. 25000.

Jangan lupa untuk mencicipi menu dessert dan minuman lainnya disini. Saatnya mewujudkan mimpi dengan hidup di dunia kue!

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement