Senin 24 Jun 2013 18:10 WIB

Ibu Ini Tidak Terima Dikatakan Rambut Anaknya Palsu

Rep: Bambang Noroyono / Red: Citra Listya Rini
Anak perempuan Sohaila el-Alami
Foto: metro.co.uk
Anak perempuan Sohaila el-Alami

REPUBLIKA.CO.ID, Sohaila el-Alami menjadi bulan-bulanan di jejaring sosial Facebook lantaran dituduh sebagai penipu. El-Alami dituduh memakaikan anak perempuannya sebuah wig untuk ajang kompetisi foto rambut bayi terbaik lewat internet.

Foto Layla anaknya terlihat masih lucu-lucunya. Laman berita online Metro melansir foto-foto bayi tersebut dengan tampilan yang bagus. Layla dikandidatkan sebagai pemenang lewat pemberian tanpa jempol dalam setiap foto yang dipublikasikan.

Namun, mendadak kecurigaan datang. Seorang bernama Ashton G.Kistler mempertanyakan rambut bayi 10 bulan itu. Kata dia ada yang tidak normal pada rambut si Layla. Kistler menuduh el-Alami memakaikan wig rambut.

Pasalnya, rambut Layla begitu tampak lebat dan tebal. Memang di foto yang terlansir tampak Layla dengan rambut seperti laiknya orang dewasa. Metro mengatakan tampak seperti penyanyi Amerika Serikat (AS) Anneta Funicello.

Kecurigaan Kistler mendapat reaksi dan dukungan. Sekira 400 komentar muncul menuntut el-Alami membuktikan keaslian rambut tersebut. Keributan di jejaring sosial ini juga jadi bahan pemberitaan di media pemberitaan Inggris, Dailymail, akhir pekan lalu.

Semula dirinya enggan menanggapi komentar-komentar tersebut. Namun, sadar dirinya menjadi bahan perbincangan. El-Alami meneriakkan keluhannya lewat laman jejaring yang sama. 

''INI BUKAN WIG !. Ini rambut aslinya!!. Kenapa orang tidak percaya itu! Tolong adillah,'' kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement