Kamis 02 May 2013 23:05 WIB

Sambut Jakarta Fashion and Food Festival 2013

Jakarta fashion show (Ilustrasi)
Foto: innofashions
Jakarta fashion show (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelaran tahunan kerja sama antara Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pemerintah Provinsi (Pemprov DKI Jakarta) dengan PT. Summarecon Agung Tbk., Jakarta Fashion and Food Festival (JFFF) 2013 akan dimulai pada 9-26 Mei 2013 di Sentra Kelapa Gading. 

"JFFF ini berangkat dari visi mengangkat citra, harkat, dan martabat bangsa melalui industri kreatif," kata Chairman JFFF Soegianto Nagaria, di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta, Kamis (2/5). 

Ia melanjutkan pada pembukaan festival nanti akan menampilkan Gading Nite Carnival yang menampilkan parade mobil hias, atraksi penari dan pesta kembang api. Sedangkan untuk ajang Food Festival, Kampoeng Tempoe Doeloe (KTD).

Pihak penyelenggara sudah menyiapkan sekitar 80 stand makanan dengan 100 jenis hidangan. Makanan yang disajikan, akan didominasi ragam makanan khas peranakan. 

"Suasananya terinspirasi dari beberapa bangunan unik di Jakarta. Acara ini sudah mendapat dukungan dari banyak negara. Ini sekaligus menjadi jembatan dalam promosi JFFF ke tingkat internasional," ujar Soegianto. 

JFFF kali ini mengusung tema 'Transforming Indonesia into Global Taste'. Acara ini juga menggelar Wine and Cheese Expo. Dari segi fashion, acara ini akan menampilakan produk lokal seperti Musa Midyamodjo, Anne Avantie, dan Stephanus Hamy. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement