Kamis 02 May 2013 11:09 WIB

Cicipi Jajanan Pinggir Jalan di Korea (1)

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Heri Ruslan
Tteokbokki
Foto: blogspot.com
Tteokbokki

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Banyak jenis makanan populer Negeri Gingseng yang bisa anda temui di pinggir jalan. Jika anda sempat jalan-jalan ke Korea, maka jenis jajanan berikut hampir bisa anda temui di seluruh pelosoknya.

Namun, anda harus ingat bahwa jajanan berikut tidak terlalu sehat jika dikonsumsi terlalu sering. Apa saja jenisnya? Berikut paparannya, dilansir dari Soomi, Kamis (2/5).

1. Tteokbokki

Tteokbokki  adalah cemilan populer Korea yang terbuat dari kue beras, daging, telur, yang dicampur dengan bumbu dan saus pedas. Bentuk umum dari Tteokbokki saat ini sangat pedas, namun dimasa lalu ternyata hanya berupa tumisan yang dibuat dengan saus kedelai dan daging sapi.

2. Odeng

Odeng adalah makanan favorit di Pojang Machas. Ini adalah jenis kue ikan atau sosis ikan. Tapi sebagian orang menyebutnya juga dengan baso ikan yang dibuat memanjang. Kaldu untuk memasak odeng biasanya digunakan juga sebagai sup.

3. Sundae

Makanan ini merupakan jenis hidangan yang terbuat dari jeroan sapi yang diaduk bersama mi, brambang, hingga gandum. Sundae biasanya dinikmati bersamaan dengan Ttokbokki. Sundae biasanya sering dijual oleh pedagang kaki lima di jalanan Korea Selatan.

4. Boong Uh BBang

Secara umum bentuknya adalah boneka roti yang berbentuk ikan mas. Ini adalah makanan penutup favorit di Korea dan dijual di jalanan, terutama dalam cuaca dingin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement