Jumat 01 Mar 2013 21:22 WIB

Cindy Bernadette Bawakan Lagu Lawas dalam Balutan Musik Jazz

Rep: Satya Festiani/ Red: Karta Raharja Ucu
Cindy Bernadette.
Foto: IST
Cindy Bernadette.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cindy Bernadette menggebrak panggung Java Jazz 2013. Ia menyanyikan beberapa lagu yang pernah menjadi hits di medio 1980 sampai 1990-an dibawakannya dalam balutan musik jazz.

Tampil di Hall B1, Cindy membawakan lagu-lagu lawas yang sudah diaransemen ulang Pongky Prasetyo. Pongky turut tampil dalam gelaran tersebut mendampingi Cindy dengan pianonya.

Cindy menyanyikan lima lagu yang telah didaur ulang menjadi Jazz. Lagu pertama yang dinyanyikan adalah lagu 'Pertama' milik Reza Artamevia.

Selanjutnya Cindy menyanyikan lagu 'Takkan Ada Cinta Yang Lain' milik Titi DJ, 'Memori' milik Ruth Sahanaya, dan 'Kamulah Satu-Satunya' milik Dewa 19.

Lagu 'Bawa Daku Pergi' milik Ruth Sahanaya menjadi lagu pamungkas yang dibawakan dara kelahiran Bandung pada 22 Januari 1978 itu.

Kelima lagu tersebut tergabung dalam sebuah album berjudul 'Romansa' yang sudah dirilis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement