Ahad 30 Sep 2012 22:09 WIB

Merchandise Soulnation Bisa Dibeli via Online

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Hazliansyah
Java Soulnation 2012
Foto: javasoulnation.com
Java Soulnation 2012

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelaran LA Lights Java Soulnation 2012 memasuki hari terakhir, Ahad (30/9).

Tidak hanya menyaksikan langsung aksi para musisi, ajang kali ini juga dimanfaatkan pengunjung untuk berburu merchandise, baik merchandise resmi Java Soulnation atau merchandise resmi dari para musisi yang tampil.

Bagi kalian yang tidak sempat datang ke Java Soulnation 2012 tak perlu berkecil hati. Java Festival Production (JFP) menggaet Multiply Indonesia untuk menjualnya secara online.

"Jadi pecinta musik bisa mendapatkannya kapan saja. Bagi yang tinggal di luar Jakarta juga bisa mendapatkannya dengan memesan secara online," papar Media Relations and PR Manager Multiply Indonesia, Nirmala R Hapsari kepada ROL, Ahad (30/9).

Nirmala menjelaskan, kerjasama antara Multiply dengan JFP ini telah terjalin sejak 2011 lalu. Pada gelaran Java Soulnation tahun ini, pihaknya menargetkan dapat menjual merchandising sepuluh persen dari total pengunjung yang hadir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement