Selasa 05 Jun 2012 20:37 WIB

Jurus Jitu Wanita Karir Sukses Mengurus Anak

Ilustrasi wanita karir
Ilustrasi wanita karir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagian orang tua seringkali merasa takut tumbuh kembang anak akan terganggu apabila ibu bekerja di luar rumah. Padahal, dengan strategi dan pola asuh yang tepat, seorang ibu bekerja dapat mengasuh anak dengan baik pula.

"Ibu rumah tangga dan ibu bekerja pola asuhnya tergantung dengan panggilan mereka sebagai seorang ibu," ujar psikolog anak, Ratih Andjayani Ibrahim pada sebuah acara peluncuran program pendidikan dan kesehatan di Jakarta, Selasa (5/6).

Bagaimana ibu dengan sungguh-sungguh menyiasati dan memantau perkembangan anak, menurut Ratih, tergantung pada kualitas waktu yang dimilikinya bersama keluarga. "Kuantitas waktu mungkin tidak banyak, namun bagaimana waktu yang sedikit itu berarti dan berkualitas, justru membuat tumbuh kembang anak menjadi lebih baik," ujar Ratih.

Ratih mengatakan, hal sepele seperti menyiapkan sarapan, mengantar anak sekolah, mengantar anak tidur, atau pun mengobrol dan bermain bersama anak di waktu libur, dapat menjadi sangat berkualitas meskipun kuantitas waktu sangatlah sedikit. "Syarat utama untuk memiliki kualitas waktu yang baik bagi orang tua bekerja adalah, jauhkanlah diri Anda dari peralatan elektronik seperti telepon genggam, smart phone, laptop, tablet dan lain sebagainya, fokuslah pada keluarga di waktu itu," papar Ratih.

Dengan memasukkan anak ke pendidikan usia dini, masih kata Ratih, dapat menjadi cara mudah untuk memantau perkembangan anak dengan aman. Sebab, disanalah anak dapat bermain serta belajar.

"Dan jangan lupa, pengasuh atau pembantu di rumah yang merupakan perpanjangan tangan kita harus bisa diandalkan dan dipercaya, mulai dari perawatan anak hingga menu yang diberikan," kata Ratih menandaskan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement