Senin 30 Apr 2012 14:15 WIB

Film Komedi Think Like a Man Kokoh di Puncak Box Office

Salah satu adegan di film Think Like a Man
Foto: IMDB
Salah satu adegan di film Think Like a Man

REPUBLIKA.CO.ID, -- Film komedi Think Like a Man belum tergantikan di puncak tangga Box Office Amerika Utara dan Kanada.

Meski perolehan Think Like a Man turun 48 % dari minggu lalu, Think Like a Man masih yang teratas di tangga Box Office. Di minggu keduanya ini, film yang menampilkan Chris Brown dan Meagan Good ini meraih pendapatan terbaik dengan angka 18 juta dolar AS. Total, untuk penjualan domestik, Think Like a Man telah mengumpulkan pendapatan sebesar 60.8 juta dolar AS.

President of Worldwide Sony Pictures, Rory Bruer mengatakan,"Keberhasilan film ini tidak lain karena komedinya yang sangat lucu. Tidak peduli bagi pria atau wanita, kalian akan menyukainya,"

Sementara di urutan kedua ada film animasi produksi Sony Pictures dan Aardman Animations, The Pirates! Band of Misfits. Film yang dibuat dengan bujet 50 juta dolar AS berhasil mengumpulkan pendapatan sebesar 11.4 juta dolar AS.

Turun satu peringkat dari minggu lalu adalah film yang dibintangi Zac Efron, The Lucky One. Film ini bertengger di posisi tiga dengan pendapatan sebesar 11.3 juta dolar AS. Dalam penjualan domestiknya, The Lucky One telah mengumpulkan pendapatan sebesar 39.9 juta dolar AS.

Setelah empat minggu berturut-turut di posisi puncak, The Hunger Games kini berada di posisi empat dengan perolehan sebesar 11.2 juta dolar AS.

Melengkapi posisi lima teratas adalah The Five-Year Engagement dengan perolehan sebesar 11.1 juta dolar AS.

Berikut 10 peringkat teratas Box Office periode 27-29 April 2012.

   1. "Think Like a Man" - 18 juta dolar AS

   2. "The Pirates! Band of Misfits" - 11.4 juta dolar AS

   3. "The Lucky One" - 11.3 juta dolar AS

   4. "The Hunger Games" - 11.2 juta dolar AS

   5. "The Five-Year Engagement" - 11.1 juta dolar AS

   6. "Safe" - 7.7 juta dolar AS

   7. "The Raven" - 7.2 juta dolar AS

   8. "Chimpanzee" - 5.4 juta dolar AS

   9. "The Three Stooges" - 5.4 juta dolar AS

  10. "The Cabin in the Woods" - 4.5 juta dolar AS

sumber : Aceshowbiz
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement