Senin 19 Mar 2012 09:34 WIB

Asyik, Legoland di Malaysia Segera Dibuka

Legoland Malaysia
Foto: legoland malaysia
Legoland Malaysia

REPUBLIKA.CO.ID, Legoland Malaysia yang bertempat di Johor Bahru, Malaysia, segera dibuka pada September atau Oktober 2012. Inilah taman bermain dengan tema khusus untuk anak-anak.

Dengan luas sekitar 30 hektare, taman senilai 239 juta dolar AS ini akan menjadi taman Legoland pertama di luar Eropa atau AS. Di dalamnya, ada atraksi dari 40 jenis permainan, pertunjukan, hingga kesempatan untuk membangun berbagai bentuk dengan permainan lego.

Anda bisa juga bermain air di Aquazone Wave Racers di area Lego Technic. Untuk yang kahwatir dengan cuaca panas, taman ini juga akan menyediakan berbagai fasilitas seperti tempat berlindung dari panas matahari. ''Berada di wilayah tropis juga menyenangkan karena pemandangannya sangat indah dan hijau dengan 3.500 pepohonan yang dibuat untuk menghadirkan lingkungan taman yang alami,'' ujar Matthew Law, staf humas Legoland Malaysia.

Ada pula 'Miniland' yang menjadi pusat dari taman ini. Miniland ini menampilkan kota dan bangunan ternama di seluruh Asia Tenggara, tentu saja terbut dari 25 juta balok Lego dengan skala 1:20. ''Di sinia ada sejumlah ikon Asia seperti Merlion (Singapura), Angkor Wat (Kamboja), Menara Kembar Petronas (Malaysia), dan banyak lagi,'' ujar Law.
Saat ini tiket masuk tahunan sudah dapat dibeli dari Legoland Malaysia, Sistic, dan Air Asia RedTix dengan diskon 30 persen hingga 16 April nanti. Lebih dari 10 ribu tiket masuk telah terjual sejak booking dibuka. Tiket ini akan berlaku hingga akhir 2013.

sumber : CNN
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement