REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Kisah seorang anak hilang selama puluhan tahun mencuri perhatian Tom Cruise. Bintang Mission Impossible menggunakan akun Twitternya untuk mengajak 2,4 juta pengikutnya agar membantu mencari Ben.
Dia mengirimkan pesan mengenai seseorang yang diyakini diculik sewaktu dia masih balita berusia 21 bulan di Pulau Kos, Yunani pada 1991. Pesannya diakhiri dengan mengutip ucapan ibu si anak hilang, "Semoga ia bisa ditemukan dan dapat kembali pulang".
Cruise, 49 tahun itu, mengirimkan pesan kepada pengikut akun twitternya untuk membantu mencari Ben, yang kini akan berusia 22 tahun.
Aktor itu dihubungi selama 24-jam berturut-turut melalui akun Twitternya yang minggu ini hanya menyoroti kasus Ben. Awalnya ia bertujuan menghimpun 10.000 pengikut online, tapi dia malah kebanjiran jutaan pengikut.
"Responnya benar-benar luar biasa," ujar koordinator Scott Morrison seperti dikutip The Sun.
Ibu kandung Ben, Kerry Grist (39), yang berasal dari Ecclesfied, York Selatan mengatakan, "Saya tidak dapat mempercayai apa yang sedang terjadi. Ada begitu banyak orang yang ingin membantu dalam pencarian Ben. Ini menunjukan bahwa mereka peduli."
Aktor True Lies, Tom Arnold, dan aktris Coronation Street, Kym Marsh, turut membantu mencari Ben. Ben yang berambut pirang itu menghilang saat bermain di luar rumah kakek-neneknya yang sedang direnovasi.
Pihak berwenang Yunani yang selama ini mengabaikan permintaan keluarga untuk mencari Ben, kini resmi membuka kembali kasus penculikan itu. Kerry yang orang kantoran dan memiliki seorang anak gadis berusia 18 tahun bernama Leighanna berkata, "Setiap hari saya memikirkan Ben."