Kamis 28 Mar 2024 16:49 WIB

Kuping Anak Sakit, Dokter: Jangan Sembarangan Berikan Obat Tetes

Pemberian obat tetes telinga tidak boleh sembarangan.

Anak sakit (ilustrasi). Rasa nyeri pada telinga anak bisa jadi disebabkan oleh robekan pada gendang telinga.
Foto:

Ingin mengobati secara mandiri di rumah? Langkah pertama yang bisa dilakukan ialah dengan memberikan obat simptomatik atau obat pereda gejala seperti parasetamol untuk menurunkan nyeri dan demam yang sedang dirasakan.

"Kalau kita mau mengobati sendiri, kita harus tahu sampai mana batasan kita bisa melakukannya. Karena prinsip penanganan utama pada otitis media akut pada anak adalah penanganan gejala simptomatik, terutama pada nyerinya yang paling mengganggu," ucap dr Rangga yang merupakan dokter spesialis ilmu kesehatan telinga, hidung, tenggorok, bedah kepala dan leher dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia-Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta.

Dokter Rangga menganjurkan agar orang tua rutin memeriksakan kondisi telinga anak enam bulan sekali di fasilitas kesehatan. Ini penting untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement