Rabu 28 Feb 2024 06:50 WIB

Tayang Hari Ini, Dune: Part Two Semakin Memukau dengan Aksi yang Lebih Besar

Dune Part 2 tayang di bioskop Indonesia mulai Rabu, 28 Februari 2024.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Cuplikan adegan dari film Dune: Part Two yang dibintangi Timothée Chalamet dan Zendaya.
Foto: Dok: Warner Bros Pictures
Cuplikan adegan dari film Dune: Part Two yang dibintangi Timothée Chalamet dan Zendaya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah kesuksesan besar Dune (2021), antusiasme penggemar terhadap karya sutradara Denis Villeneuve itu tidak bisa dibendung ketika Dune: Part Two dirilis. Film ini tidak hanya melanjutkan cerita epik dari yang sebelumnya, tetapi juga meningkatkan "taruhannya" dengan menawarkan pengalaman yang benar-benar baru bagi penonton.

Dalam Dune: Part Two, Villeneuve tidak hanya memperluas cakupan dan skala cerita yang sudah spektakuler sebelumnya, tetapi juga menghadirkan visual yang lebih memukau dan rangkaian aksi yang lebih besar. Film ini membawa penonton ke dalam petualangan yang lebih hebat, memperkenalkan karakter baru, dan menyampaikan kisah cinta yang benar-benar kuat dan mengharukan.

Baca Juga

Dune Part 2 berlatar ribuan tahun ke depan, melanjutkan perjalanan mistis Paul Atreides (Timothée Chalamet). Paul, yang diuji oleh takdir, menemukan dirinya terlibat dalam perjuangan antargalaksi yang luar biasa.

Dengan latar belakang sebagai putra Duke Leto Atreides (Oscar Isaac) dan Bene Gesserit Lady Jessica (Rebecca Ferguson), Paul diuji di planet terpencil Arrakis untuk menaklukkan ketakutannya dan menghadapi nasib yang menariknya ke dalam konflik.

Dune: Part Two mengeksplorasi tema-tema abadi, seperti cinta, kesetiaan, dan balas dendam sambil memperdalam tema ekologi dan kemanusiaan versus alam. Film berdurasi dua jam 46 menit itu menampilkan konflik antara kekuatan baik dan buruk, di mana Fremen mewakili kemanusiaan yang berjuang untuk kelangsungan hidup, sementara Harkonnen melambangkan korupsi dan keserakahan.

Dengan membawa penonton lebih menjelajahi ke dalam alam semesta ini, Dune: Part Two juga memperluas tema pemberdayaan perempuan yang dimulai di film sebelumnya. Sinema ini memperkenalkan karakter-karakter baru yang kuat, termasuk Putri Irulan (Florence Pugh), hingga Lady Fenring (Léa Seydoux) yang memberikan dimensi lebih dalam pada narasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement