Jumat 16 Feb 2024 21:47 WIB

Cari Bakat-Bakat Baru, YG Entertainment dan Agensi Jepang Gelar Audisi K-Pop

Audisi YG x Avex 2024 akan diadakan di tujuh kota besar Jepang.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
YG Entertainment sukses membuat Babymonster debut. YG akan menggelar audisi artis K-pop baru di Jepang.
Foto: Tangkapan layar Instagram YG Entertainment
YG Entertainment sukses membuat Babymonster debut. YG akan menggelar audisi artis K-pop baru di Jepang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- YG Entertainment akan mengadakan audisi terbuka bekerja sama dengan perusahaan hiburan Jepang, Avex, untuk pertama kalinya dalam delapan tahun terakhir. Ini akan jadi audisi gabungan pertama yang diadakan oleh kedua perusahaan dalam waktu sekitar delapan tahun sejak "Younguns Audition" pada 2016.

Audisi YG x Avex 2024 akan diadakan di tujuh kota besar Jepang, dimulai di Sapporo pada 7 April. Kota-kota lainnya termasuk Nagoya, Fukuoka, Osaka, Tokyo, Sendai dan Okinawa.

Baca Juga

Mereka yang lahir antara tanggal 2 April 2003 hingga 1 April 2013, berhak untuk mengikuti audisi, tanpa memandang jenis kelamin atau kewarganegaraan mereka. Peserta hanya boleh melamar sebagai individu.

Audisi akan dilakukan di tempat setelah proses pemutaran video online, dikutip dari Korea Herald, Jumat (16/2/2024). Proses penyaringan tambahan akan dilakukan untuk peserta terpilih yang akan diberi tahu secara individual tentang informasi berkaitan penampilan selanjutnya.

Mereka yang tinggal di luar Jepang juga bisa mengikuti audisi, namun harus sudah berada di Jepang setelah lolos tahap kedua. Informasi lebih detail dapat ditemukan di situs audisi resmi YG.

Sementara itu, YG telah mengadakan audisi di Korea menjelang audisi luar negeri mendatang. Tur Audisi Nasional YG 2024, yang dimulai pada 13 Januari, dijadwalkan berakhir pada Ahad setelah sembilan audisi di delapan kota.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement