Jumat 19 Jan 2024 19:33 WIB

Lisa Blackpink Jadi Sorotan, Terlibat Acara Bersama Petinggi di Prancis

Video Lisa Blackpink selama di Prancis menjadi sorotan di media sosial.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Qommarria Rostanti
Lisa Blackpink. Selain aktif menjadi seorang idol, Lisa juga kerap disibukkan dengan segudang aktivitas lain.
Foto: YG Entertentainmnet.
Lisa Blackpink. Selain aktif menjadi seorang idol, Lisa juga kerap disibukkan dengan segudang aktivitas lain.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lisa Blackpink menjadi topik perbincangan hangat di internet setelah videonya menjadi viral. Video tersebut membuat banyak warganet memandang Lisa sebagai sosok VVIP.

Seperti diketahui, Lisa telah sukses menorehkan banyak prestasi sebagai idol K-pop global. Akan tetapi, kesuksesan tersebut tak membuat Lisa berhenti untuk melebarkan sayapnya dan menyelami beragam aktivitas lain.

Baca Juga

Oleh karena itu, selain aktif menjadi seorang idol, Lisa juga kerap disibukkan dengan segudang aktivitas lain. Sebagian di antaranya adalah mempromosikan jenama besar, melakukan perjalanan ke luar negeri untuk menghadiri acara-acara ternama, hingga melakukan pertunjukan di venue yang unik.

Belum lama ini, Lisa kembali menjadi sorotan setelah videonya di Prancis menjadi viral di internet. Dalam video tersebut, Lisa tampak sedang menghadiri sebuah acara di Disneyland Paris, didampingi oleh penerjemah.

Acara yang dihadiri oleh Lisa merupakan sebuah acara amal yang didukung oleh yayasan Operation Pieces Jaunes. Semua dana yang terkumpul dalam acara amal tersebut akan disalurkan ke banyak rumah sakit anak.

Saat melihat video Lisa, perhatian para warganet tertuju pada sosok yang duduk di sebelah sang idol. Sosok tersebut merupakan ibu negara Prancis, Brigitte Macron. Sejak lama, Macron diketahui kerap mendukung grup tempat Lisa bernaung yaitu Blackpink.

Macron juga terekam berjalan berdampingan dengan Lisa sambil menggandeng sang idol dengan tangan kirinya. Sedangkan tangan kanan Macron tampak memegang payung untuk mereka berdua.

Seperti dilansir Koreaboo pada Jumat (19/1/2024), video-video tersebut membuat banyak warganet terkesima. Mereka juga merasa takjub ketika mengetahui bahwa Lisa terlibat dalam acara-acara kalangan atas bersama banyak petinggi.

Sejumlah warganet tak menampik bahwa mereka memiliki kesan yang kurang baik mengenai Macron secara pribadi. Akan tetapi, mereka tetap merasa senang karena Lisa disibukkan dengan banyak agenda penting yang menunjukkan pengaruhnya dalam berbagai hal.

Para penggemar yang melihat video-video tersebut juga merasa senang karena melihat Lisa aktif terlibat dalam acara amal. Terlebih, acara amal tersebut mendukung isu yang penting yaitu kesehatan anak.

Dalam waktu dekat, Lisa juga akan melakukan pertunjukan di sebuah pesta amal pada 27 Januari. Lisa dikabarkan akan berkolaborasi dengan sejumlah bintang besar lainnya dalam pertunjukan tersebut. Pesta amal ini juga digelar oleh yayasan Operation Pieces Jaunes.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement