Sabtu 06 Jan 2024 14:20 WIB

Pesawatnya Terjun ke Laut, Aktor Christian Oliver dan Dua Anaknya Meninggal

Pilot pesawat yang ditumpangi Oliver sempat meminta bantuan ke menara kendali.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor Christian Oliver tiba di premiere Speed Racer di Tribeca Film Festival, 3 Mei 2008, di New York, AS. Oliver meninggal dalam kecelakaan pesawat di Kepulauan Karibia pada 4 Januari 2023.
Foto:

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor asal Jerman Christian Oliver dan dua anak perempuannya meninggal dalam kecelakaan pesawat di lepas pantai pulau Karibia pada Kamis (4/1/2024). Pesawat aktor berusia 51 tahun itu diketahui terjun ke laut setelah mengalami kendala teknis.

Kepolisian setempat melaporkan bintang Speed Racer yang bernama asli Christian Klepser tersebut sedang dalam penerbangan bersama putrinya, Annik (12 tahun) dan Madita (10), ketika pesawat yang ditumpangi mereka "jatuh ke laut". Pilot sekaligus pemilik pesawat, Robert Sachs, juga tewas dalam kejadian tragis itu.

Baca Juga

"Oliver dan anak-anaknya sedang terbang dari Pulau Bequia ke dekat St. Lucia. Pesawat mereka bermesin tunggal dan mengalami kendala teknos, sehingga jatuh ke laut," kata Polisi Kerajaan St. Vincent dan Grenadines, seperti dilansir laman Pagesix, Sabtu (6/1/2024).

Sachs diketahui sempat meminta pertolongan dengan menghubungi menara kendali di Bequia untuk melaporkan masalah dan rencananya. Namun, itu menjadi komunikasi terakhirnya akibat kecelakaan, menurut laporan media lokal Searchlight.

Ada nelayan dan penyelam yang melihat ke tempat kejadian untuk berupaya menyelamatkan penumpang pesawat. Nahas, keempat penumpang telah ditemukan tewas di tempat.

Sebuah video yang direkam oleh ponsel warga menangkap momen mengerikan saat pesawat terjun ke laut sebelum tenggelam sepenuhnya. Sebelumnya, Oliver sempat mengunggah momen liburan keluarganya di Instagram pada perayaan Tahun Baru 2024.

"Salam dari suatu tempat di surga untuk komunitas dan cinta, kami sambut 2024," demikian caption Oliver yang disematkan untuk foto pantai di unggahan miliknya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement