Senin 13 Nov 2023 15:14 WIB

Rawat Kecantikan Kulit, Jangan Lupa 3 Bahan Ini

Madu merupakan salah satu bahan alami yang bisa menutrisi kulit.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Natalia Endah Hapsari
 Setiap wanita ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu yang harus dilakukannya adalah merawat kulitnya agar nampak sehat dan berkilau, terutama kulit wajah.  /ilustrasi
Foto: bellasugar.com
Setiap wanita ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu yang harus dilakukannya adalah merawat kulitnya agar nampak sehat dan berkilau, terutama kulit wajah. /ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-Setiap wanita ingin tampil cantik dan menawan. Salah satu yang harus dilakukannya adalah merawat kulitnya agar nampak sehat dan berkilau, terutama kulit bagian wajah. Jangan khawatir berikut ini ada dua bahan alami dan satu bahan aktif yang bisa Anda gunakan untuk merawat kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Apa saja? 

Marketing Manager BSKIN Indonesia, Dinda Ariestiany S.Farm., Apt. menjelaskan tiga bahan alami yang baik untuk kulit adalah madu, royal jelly dan titanium dioxide.

Baca Juga

 

1. Madu

Madu merupakan salah satu bahan alami yang bisa menutrisi kulit. Selain sifatnya sebagai antimikroba dan antihistamin, madu punya banyak manfaat seperti antioksidan. 

Tak hanya itu, manfaat madu untuk kulit, adalah bisa memudahkan oksigen itu masuk ke dalam lapisan kulit lebih cepat. "Jadi intinya kalau kulit kita bisa banyak dapat nutrisi atau antioksidan, pastinya bisa membuat kulit yang tadi mungkin kering ataupun kulit yang terlihat mulai kusam, jadi terlihat sehat, itu bisa membantu dari sana," ujarnya dalam acara jumpa pers BSKIN belum lama ini.

 

2. Royal Jelly

Ia menegaskan royal jelly itu ramuan awet muda sebenarnya. Karena royal jelly itu punya kandungan asam amino atau peptide. Tapi peptide ini dari bahan alami, yaitu si royal jelly Peptide berfungsi untuk memicu produksi kolagen.

"Jadi ibaratnya biasanya itu kalau kita mau kolagen di kulit itu produksinya lebih optimal, kita tinggal oleskan  royal jelly. Ini sudah ada di dalam loose powder Bskin, yang selain bisa membuat tampilan kulit lebih cantik, tapi juga punya manfaat untuk mengencangkan dari royal jelly," paparnya.

 

3. Titanium dioxide

Kandungan titanium dioxide berfungsi memantulkan sinar matahari. Apalagi kondisi  kemarau berkepanjangan, bahan tersebut harus dipakai. Walaupun mungkin kita hanya di rumah karena sinar matahari itu menembus sehingga bahan alami ini menjadi saling melengkapi. ''Karena itu bisa ada asam amino atu peptide, kemudian juga ada antioksidannya, ada antimikrobanya serta antibakterinya. Dalam artian kalau kita punya masalah dengan gampang jerawatan, yang seperti itu, kalau pakai loose powder ini dia tidak akan menutup pori-pori. Ini juga sudah membantu menjaga kulit supaya tetap terjaga kesehatannya," ujarnya.

Jadi bukan hanya untuk penampilan yang lebih cantik, tapi bisa merawat kulit juga karena kulit mendapat nutrisi. “Kecantikan lebih dari sekadar tampilan fisik. Di BSKIN, kami percaya kecantikan yang abadi dapat dicapai dengan meraih keseimbangan, kulit kita dan juga kehidupan sehari-hari kita," ujar pendiri BSKIN, Chia Su-Mae.

Ia mengatakan inilah sebabnya mereka menciptakan produk multifungsi berkualitas yang aman untuk membantu melangkah dengan percaya diri serta menjadi produk yang bermanfaat bagi kulit.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement