Rabu 26 Apr 2023 16:33 WIB

5 Skincare yang Perlu Dimiliki untuk Dapatkan Kulit Halus dan Bercahaya

Dengan modal 5 skincare ini, Anda bisa mendapatkan kulit halus dan bercahaya.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Perempuan memandangi produk skincare-nya. Tidak semua skincare benar-benar bermanfaat seperti yang dipromosikan.
Foto:

4. Chemical exfoliant

Tomassian menyarankan untuk menggunakan eksfoliator kimia sekali dalam sepekan. Lactic acid (asam laktat) cocok untuk kulit sensitif, sedangkan mandelic acid dan glycolic acid dapat membantu kulit berjerawat.

Tidak seperti eksfoliator mekanis seperti scrub wajah yang bisa jadi keras dan abrasif, eksfoliator kimiawi menggunakan asam untuk mengangkat sel kulit mati atau membuka pori-pori yang tersumbat, menurut dokter kulit yang berbasis di Los Angeles, Ivy Lee.

5. Tabir surya

Terakhir, Tomassian mengatakan untuk memakai tabir surya setiap hari. Menurut American Academy of Dermatology, setiap orang harus memakai tabir surya pada area kulit yang tidak tertutup pakaian saat berada di luar ruangan, bahkan saat hari mendung, karena sinar ultraviolet yang berbahaya dari matahari dapat menembus awan.

Sinar UV dapat menyebabkan kanker kulit serta penuaan dini dalam bentuk keriput dan bintik-bintik penuaan. American Academy of Dermatology juga menyatakan bahwa tabir surya harus memberikan perlindungan spektrum luas terhadap sinar UVA dan UVB, memiliki SPF 30 atau lebih tinggi, dan tahan air.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement