Selasa 04 Apr 2023 20:36 WIB

Joaquin Phoenix Pingsan Saat Syuting Beau is Afraid

Joaquin Phoenix terlibat dalam film Beau is Afraid bersama Patti LuPone.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Joaquin Phoenix berpura-pura memegang trofi Golden Globe ke-77 di Beverly Hilton Hotel pada Ahad (5/1/2020), di Beverly Hills, Kalifornia, AS. Phoenix menjadi pemeran utama film Beau is Afraid.
Foto:

Aster juga menegaskan bahwa Phoenix pingsan saat dirinya sedang mengambil gambar ke arah LuPone. Melihat kejadian itu, semua orang jadi fokus membantu Phoenix.

Beau is Afraid bercerita tentang seorang pria paranoid yang memulai pengembaraan epiknya untuk pulang ke rumah ibunya. Film yang akan dirilis 21 April 2023 ini juga dibintangi oleh Nathan Lane, Parker Posey, Amy Ryan, dan Richard Kind.

Saat ini, Phoenix sedang berada di New York City, Amerika Serikat, untuk syuting film yang sangat dinantikan, Joker: Folie à Deux, bersama Lady Gaga. Film ini merupakan sekuel dari Joker yang merupakan pemenang penghargaan tahun 2019.

Phoenix akan kembali sebagai Joker. Sementara itu, Gaga akan berakting sebagai Harley Quinn.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement