Rabu 22 Mar 2023 22:15 WIB

Enam Tips Kendalikan Diabetes Tipe 2 untuk Wanita

Diabetes dapat menurunkan libido dan kemampuan wanita untuk menikmati keintiman.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Wanita mengecek kadar gula darah (ilustrasi). Bagi pasien wanita, diabetes dapat memengaruhi banyak aspek kesehatan. Setidaknya ada enam cara untuk membantu mengendalikan diabetes tipe 2 pada kaum wanita:
Foto: www.freepik.com
Wanita mengecek kadar gula darah (ilustrasi). Bagi pasien wanita, diabetes dapat memengaruhi banyak aspek kesehatan. Setidaknya ada enam cara untuk membantu mengendalikan diabetes tipe 2 pada kaum wanita:

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bagi pasien wanita, diabetes dapat memengaruhi banyak aspek kesehatan, mulai dari kesehatan seksual, reproduksi, penyakit ginjal, dan masalah saraf. Melakukan upaya untuk mengendalikannya menjadi penting, sebab kasus diabetes global telah meningkat pada semua kelompok umur dan jenis kelamin.

Diabetes dapat menurunkan libido dan kemampuan seorang perempuan untuk menikmati keintiman. Mereka juga dapat mengalami kekeringan vagina, berisiko lebih tinggi terkena infeksi jamur vagina, dan peningkatan risiko infeksi saluran kemih (ISK).

Baca Juga

Apabila tidak terkontrol dengan baik, diabetes dapat membuat kaum hawa berisiko mengalami komplikasi seperti penyakit ginjal, kehilangan penglihatan, berbagai kondisi kulit, dan masalah saraf. Dalam kasus terburuk, bahkan dapat mengakibatkan amputasi.

Obesitas, hipertensi, dan domisili di daerah perkotaan termasuk faktor risiko diabetes pada perempuan. Perubahan hormon selama siklus menstruasi dan menopause juga dapat memengaruhi gula darah pada perempuan dan meningkatkan risiko diabetes.

"Dengan kemajuan teknologi dan aksesibilitas ke internet dan telepon pintar, menjadi lebih mudah untuk mengedukasi para perempuan tentang perlunya mengendalikan diabetes," kata kepala petugas klinis BeatO, Navneet Agrawal, dikutip dari laman Hindustan Times, Rabu (22/3/2023).

Terkait upaya mengontrol diabetes, sebenarnya tidak ada rumus diet dan kebugaran yang cocok untuk semua pasien. Setiap individu unik dan perubahan gaya hidup mungkin memerlukan intervensi di ranah berbeda. Akan tetapi, enam cara berikut dapat membantu mengendalikan diabetes tipe 2 pada kaum wanita:

1. Aktivitas fisik terstruktur

Berolahraga secara teratur dan terstruktur membantu mengatur kadar glukosa darah, mempertahankan berat badan sehat, serta menurunkan tingkat stres. Namun, pasien diabetes disarankan berkonsultasi dengan dokter atau pelatih kesehatan sebelum melakukan olahraga berat.

2. Pola makan khusus

Jika ingin mengendalikan diabetes tipe 2, memantau pola makan adalah keharusan. Pasien harus menjaga jumlah karbohidrat tetap terkendali dan memastikan makan cukup serat dan lebih banyak lemak tak jenuh agar kenyang lebih lama dan menurunkan kolesterol.

Hindari makan makanan yang digoreng dan bergula. Saat mengolah hidangan, gunakan metode memasak yang ramah bagi pengidap diabetes. Selain itu, jangan mengonsumsi minuman berkarbonasi dan yang mengandung pemanis dalam jumlah berlebihan.

3. Cukup tidur

Waktu tidur yang cukup dan berkualitas sangat penting jika ingin mengontrol diabetes tipe dua. Sebab, saat pasien kurang tidur, itu dapat menyebabkan peningkatan hormon lapar yang disebut ghrelin. Kondisi itu mengarah pada makan berlebihan dan melonjaknya kadar gula.

4. Perawatan dan pengendalian diri

Perawatan diri dan pengendalian diri merupakan aspek penting dari pencegahan diabetes. Praktik pengendalian diri dibutuhkan ketika harus membuat pilihan sehari-hari terkait manajemen diabetes. Sementara, perawatan diri termasuk menjaga kondisi kronis dan memastikan pemantauan kadar gula dilakoni secara teratur.

5. Manajemen stres

Stres dan kecemasan dapat secara langsung memengaruhi kadar gula. Jika tingkat stres terlalu tinggi, kadar gula ikut melonjak. Meskipun tidak mungkin menghilangkan stres dari hidup, lakukan langkah-langkah untuk mengurangi dan mengelola tingkat stres. Misalnya, dengan bersenang-senang dengan teman, berlatih meditasi, atau melakukan hobi.

6. Hindari alkohol dan merokok

Pengidap diabetes disarankan untuk menghindari minum alkohol dan tidak merokok. Penyalahgunaan zat juga berbahaya bagi pengidap diabetes karena dapat menghambat kemampuan tubuh untuk berfungsi secara normal dan menyebabkan gangguan klinis.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement