Rabu 25 Jan 2023 17:12 WIB

Vidio Siapkan 15 Serial Orisinal Berbagai Genre Sepanjang 2023

Ke-15 serial itu dikemas dengan cerita yang lebih menarik dan genre yang variatif.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
CEO Vidio Sutanto Hartanto (tengah) bersama deretan pemeran original series Vidio dalam konferensi pers slate announcement 2023 di Hotel Indonesia, Rabu (25/1/2023).
Foto: Republika/Gumanti
CEO Vidio Sutanto Hartanto (tengah) bersama deretan pemeran original series Vidio dalam konferensi pers slate announcement 2023 di Hotel Indonesia, Rabu (25/1/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Layanan streaming video over-the-top, Vidio, mengumumkan 15 judul serial orisinal terbaru yang akan tayang perdana di paruh pertama 2023. Serial tersebut terdiri atas berbagai genre termasuk thriller komedi, drama, hingga romansa.

CEO of Vidio Sutanto Hartanto mengatakan, ke-15 serial itu akan dikemas dengan cerita yang lebih menarik, genre yang variatif, serta deretan pemeran berbakat. "Vidio selalu berupaya menyuguhkan tayangan berkualitas untuk menghibur para penonton dimana saja dan kapan saja," kata Sutanto dalam konferensi pers di Hotel Indonesia, Rabu (25/1/2023).

Baca Juga

Sutanto mengatakan, sebagai OTT lokal karya anak bangsa, Vidio memahami betul kebutuhan terhadap konten, sehingga berkomitmen menghadirkan konten yang sesuai dengan selera masyarakat. Vidio hadir memperkenalkan judul-judul serial orisinal terbaru yang akan semakin melengkapi koleksi konten lokalnya.

"Kami berharap, kehadiran Vidio Original Series dapat terus mewarnai dan mendorong industri kreatif, khusunya perfilman tanah air," kata dia.

Managing Director Vidio, Monika Rudjono, mengatakan Vidio juga bekerja sama dengan beberapa rumah produksi kenamaan Indonesia dalam menggarap original series. Seperti Screenplay Films, MVP Entertainment, Rapi Films, Sinemaku Pictures, dan lainnya.

"Ini yang membuat konten series lokal di Vidio menjadi lebih mengena dan tentunta berkualitas dibanding OTT lain," kata Monika.

Beberapa judul serial orisinal itu antara lain "Switchover" yang dibintangi Adhisty Zara, "Katarsis" yang dibintangi Pevita Pearce, "Di Bulan Suci Ini" yang dibintangi Titi Kamal, serta serial "Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa".

Pada sepanjang tahun ini, Vidio juga akan memproduksi kelanjutan dari judul sebelumnya yang dituangkan dalam musim kedua yakni "My Nerd Girl", " Suami-uami Masa Kini", "Virgin Mom", "Pertaruhan the Series", "Bestie", dan "Turn On".

Sebelumnya, sejumlah konten lokal Vidio juga telah menorehkan beragam prestasi. Vidio mendominasi 40 persen dari daftar 10 tayangan lokal teratas Asia Tenggara dengan kehadiran "Dear Dosenku", "My Nerd Girl", "Cool Boy vs Cool Girl", dan "My Love My Enemy", yang berhasil menduduki peringkat pertama berdasarkan hasil riset dari Media Partners Asia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement