Selasa 29 Nov 2022 16:14 WIB

Antonio Banderas Sebut Tom Holland Paling Cocok Perankan 'The Next' Zorro

Tom Holland dinilai paling pantas untuk perankan reboot film 'Zorro'.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Dalam hal reboot film Zorro, aktor legendaris asal Spanyol, Antonio Banderas, tampaknya tahu persis pemeran yang cocok membintanginya.
Foto: Reuters
Dalam hal reboot film Zorro, aktor legendaris asal Spanyol, Antonio Banderas, tampaknya tahu persis pemeran yang cocok membintanginya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam hal reboot film Zorro, aktor legendaris asal Spanyol, Antonio Banderas, tampaknya tahu persis pemeran yang cocok membintanginya. Bintang The Mask of Zorro itu menilai Tom Holland adalah aktor yang pantas memerankan karakter Zorro.

Dalam wawancara baru-baru ini sekaligus sesi promosi Puss in Boots: The Last Wish, Banderas berkata tanpa ragu bahwa dia ingin menyerahkan estafet peran tersebut ke Holland jika film akan dibuat ulang. Aktor 62 tahun itu pernah bermain bersama bintang Spiderman dalam Uncharted. 

Baca Juga

"Saya melakukan Uncharted dengannya (Holland), dan dia sangat energik dan menyenangkan, dan dia juga memiliki semangat ini," kata Banderas kepada ComicBook, seperti dikutip dari Hollywood Reporter, Selasa (29/11/2022).

Banderas menjelaskan bahwa dia ingin kembali ke waralaba dalam film baru untuk memberikan topeng itu ke Holland. Hal itu seperti yang dilakukan Anthony Hopkins untuknya di The Mask of Zorro tahun 1998. Film tersebut menampilkan Don Diego de la Vega dari Hopkins menyerahkan obor kepada Alejandro Murrieta dari Banderas.

“Saya akan mempertimbangkan kemungkinan itu, mengapa tidak?” kata Banderas ketika ditanya tentang kembali untuk proyek baru di waralaba. 

Dia akan senang hati jika dipanggil tim produksi film untuk bermain film Zorro. Banderas akan melakukan apa yang pertama dilakukan Anthony Hopkins untuknya, yaitu memberikan obor kepada penerusnya.

Ini bukan pertama kalinya sang aktor membahas kemungkinan kembali ke peran tersebut. Banderas memberi tahu ComicBook bahwa dia berbicara dengan sutradara Quentin Tarantino tentang potensi persilangan antara Zorro dan Django, karakter Jamie Foxx dalam Django Unchained Tarantino.

“Dia baru saja mendatangi saya, dan saya seperti, 'Di tangan Anda? Yeah, man!’ Karena Quentin memiliki sifat seperti itu untuk membuat film-film semacam itu dan memberikan kualitas,” jelasnya. 

Bahkan jika itu didasarkan pada jenis film-B tahun 60-an dan 70-an, Tarantino disebut dapat mengambil materi itu dan melakukan sesuatu yang sangat menarik. Kendati tidak pernah bekerja sama secara langsung, tetapi Banderas menilai akan tercipta proyek luar biasa jika kolaborasi itu terjadi.

“Karena dia (Tarantino), karena Jamie Foxx, dan karena bermain Zorro lagi ketika dia sedikit lebih tua. Itu akan fantastis, lucu, dan gila,” tambah dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement