Kamis 24 Nov 2022 17:21 WIB

Yuki Kato Tetap Sempatkan Olahraga Meski Sibuk

Yuki Kato tetap mengutamakan kesehatan tubuhnya dengan olahraga.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Figur publik Yuki Kato dalam acara bersama Skechers di Jakarta.
Foto: Republika/Santi Sopia
Figur publik Yuki Kato dalam acara bersama Skechers di Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Figur publik Yuki Kato tetap menyempatkan berolahraga di tengah kesibukannya dalam industri kreatif. Sebagai aktris sekaligus presenter, Yuki tidak melupakan kesehatan dan menjaga kebugaran tubuh.

“Pastinya berolahraga, lagi mencoba hobi baru juga, sebenarnya bukan baru tapi kegiatan olahraga badan dan lagi waktu kosong main yang menstimulasi otak, sekeluarga kita suka main puzzle,” kata Yuki dalam acara Skechers World of Comfort, Kamis (24/11/2022).

Baca Juga

Salah satu olahraga yang kembali ia tekuni adalah tenis. Pemain “Pretty Little Liars” itu mengaku sudah gemar melakukannya sejak masa sekolah, namun sempat vakum.

Yuki kembali mulai sering mencobanya sejak pandemi Covid-19. Menurut Yuki, sejak adanya protokol pandemi, orang juga mulai semakin menyadari pentingnya menjaga kesehatan, termasuk dengan berolahraga.

“Jadi lebih sadar sama yang sehat tapi kalau baru mau memulai coba olahraga tertentu, misalnya, bisa ikut komunitas dulu karena kan biasanya sudah menyediakan alatnya, atau ke orang yang lebih mengerti sama cabang olahraga itu,” ungkap aktris 27 tahun tersebut.

Di samping itu, Yuki menyarankan untuk memperhatikan hal-hal yang terlihat kecil, tapi justru bisa berpengaruh besar. Misalnya, dalam pemilihan sepatu yang nyaman dan menunjang kegiatan. 

Karena, kata dia, olahraga tenis membutuhkan pergerakan, seperti tiba-tiba harus berlari, mengejar bola. Kemudian perhatikan risiko cedera, dengan mencegahnya dari awal.

Tentu akan menambah beban biaya jika hal-hal kecil tidak diperhatikan. Tetapi bagaimanapun, menurut Yuki, tren olahraga sejak pandemi sangat bagus dan baiknya tetap konsisten walaupun di luar pandemi.

Sesekali aktris berusia tahun itu juga melakukan olahraga lari. Bagi Yuki, olahraga juga dapat memicu hormon rileks sehingga mengurangi stress akibat hiruk pikuk perkotaan. “Berolahraga sambol dengerin musik itu enak,” tambah bintang Cahaya Cinta Pesantren.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement