Rabu 05 Oct 2022 14:03 WIB

Anak Kalah dalam Olahraga Kompetisi, Begini Cara Terbaik untuk Meresponsnya

Orang tua perlu mengajarkan sportivitas untuk membentuk karakter anaknya.

Mantan pesepak bola dunia asal Brasil Ronaldinho (tengah) meninjau para peserta saat memberikan coaching clinic di Unggul Sport Center, Malang, Jawa Timur, Ahad (26/6/2022). Orang tua perlu menanamkan nilai sportivitas pada anaknya agar bisa merespons kekalahan dengan baik.
Foto: ANTARA/Rizal Hanafi
Mantan pesepak bola dunia asal Brasil Ronaldinho (tengah) meninjau para peserta saat memberikan coaching clinic di Unggul Sport Center, Malang, Jawa Timur, Ahad (26/6/2022). Orang tua perlu menanamkan nilai sportivitas pada anaknya agar bisa merespons kekalahan dengan baik.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Psikolog anak dan keluarga Samanta Elsener mengatakan orang tua perlu menanamkan nilai-nilai sportivitas pada anak sedini mungkin karena sangat penting untuk pembentukan karakternya. Sebab, dalam olahraga kompetisi, selalu ada yang menang maupun kalah.

"Sangat penting karena ini akan membentuk karakter anak, jika kalah dapat berjiwa besar menilai kekalahan dan mengupayakan diri agar dapat tampil lebih optimal di kesempatan berikutnya," kata Samanta yang merupakan anggota Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi) itu saat dihubungi Antara di Jakarta, Rabu.

Baca Juga

Samanta mengatakan, penanaman nilai sportivitas juga membuat anak tidak menjadi sombong atau merendahkan kemampuan lawan. Sebaliknya, anak akan tetap menghargai dan menjaga pertemanan yang sehat sekalipun dengan lawan meskipun di luar kompetisi.

Dalam menanamkan nilai sportivitas pada anak, Samanta mengatakan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan orang tua. Di antaranya, tidak berkomentar yang menjatuhkan pemain lain sebagai bentuk kritik atau ketidakpuasan di depan anak.

"Jika tidak puas dengan hasil latihan, diskusikan pada pelatih hal-hal apa yang sekiranya dapat ditingkatkan," imbuhnya.

Jika anak mengalami kekalahan saat berkompetisi, Samanta mengatakan orang tua harus mengajarkan anak menerima kekalahan dengan lapang dada. Ajak anak untuk memberikan selamat kepada lawan yang menang.

Samanta juga mengatakan bahwa dalam menanamkan nilai sportivitas, perlu dicatat bahwa orang tua tidak bisa menerapkan konsep rewards (penghargaan) dan punishment (hukuman). Cara itu justru akan membuat anak merasa tidak adil.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement